Bibida – Sebagai bentuk bukti kepastian hukum atas kepemilikan aset TNI – AD Lettu Inf. Aulian Robby Putrautama (Danpos Bibida/Dankipur A Satgas Kewilayahan Yonif 756/WMS) bersama anggota Babinsa Koramil 1703-01/Enarotali Sertu Vepriase Ton melaksanakan kegiatan pemasangan plang tanah kepemilikan aset milik TNI-AD di wilayah Kodim 1703/Deiyai yang keberadaannya di Kampung Kolaitaga Distrik Bibida, Kabupaten Paniai, Provinsi Papua Tengah. Selasa (09/07/2024) Pukul 14.30 WIT.
Kegiatan pemasangan plang ini merupakan upaya TNI AD khususnya Kodim 1703/Deiyai berserta jajaran Koramil 1703-01/Enarotali untuk melindungi aset negara dari penyalahgunaan dan penyelewengan sekaligus untuk memberikan peringatan kepada pihak-pihak yang tidak bertanggung jawab untuk tidak melakukan tindakan yang dapat merugikan negara.
Dalam keterangannya, Komandan Kodim 1703/Deiyai Letkol Inf I Wayan Dedi Suryanto S.E mengatakan bahwa pemasangan plang nama aset TNI-AD ini bertujuan untuk memberikan informasi kepada masyarakat tentang kepemilikan aset TNI- AD di wilayah tersebut. Selain itu, pemasangan plang nama ini juga bertujuan untuk meminimalisir terjadinya penyalahgunaan aset TNI-AD.
“Pemasangan plang nama aset TNI-AD ini merupakan salah satu upaya kami untuk pengamanan aset TNI-AD di wilayah Kodim 1703/Deiyai yang baru diberi oleh Masyarakat adat di Distrik Bibida secara Hibah. Dengan adanya plang nama ini, masyarakat dapat mengetahui bahwa aset tersebut adalah milik TNI-AD,” kata Dandim 1703/Deiyai.
Pemasangan plang nama aset TNI-AD di Kampung Kolaitaga, Distrik Bibida ini disambut baik oleh masyarakat setempat. Mereka berharap agar TNI-AD terus menjaga aset-asetnya dengan baik serta membangun kantor Koramil secepatnya agar Masyarakat merasa aman dalam berakatifitas.
“Kami senang dengan pemasangan plang nama aset TNI-AD ini. Dengan adanya plang nama ini, kami jadi tahu bahwa aset tersebut adalah milik TNI-AD,” kata Bapak Tobias Zonggonau (Kepala Suku Moni).
Kegiatan pemasangan plang tanah kepemilikan aset milik TNI-AD di wilayah Kodim 1703/Deiyai berjalan lancar dan aman.












