Jalin Kebersamaan Dengan Warga Binaan, Babinsa Bantu masyarakat angkat barang

0
20

Simeulue – Babinsa Koramil 04/Salang, bantu warga angkat barang- barang melewati jembatan darurat penghubung antara kecamatan Salang -Alafan, bertempat di Desa sungai Lala Bahagia Senin. (26/06/2023)

“Seperti halnya yang dilakukan oleh Babinsa Koramil 04/Salang Kodim 0115/Simeulue Kopda Alif P selalu stambay di jembatan darurat penyebrangan di sungai Lala Bahagia.

Di tempat terpisah Bati tuud Koramil 04/Salang Serma M Toha menyampaikan Sebagai ujung tombak di satuan teritorial serta pengayom masyarakat di wilayah binaan, Babinsa sangat berperan penting dalam berbagai bentuk kegiatan di Desa Binaan.

“Sebagai seorang Babinsa, berkewajiban untuk selalu ada dalam setiap kegiatan masyarakat, Karena Babinsa adalah bagian dari masyarakat yang akan selalu bersama-sama dengan Masyarakat dalam kondisi apapun,” ungkap Bati Tuud.

Lanjut Serma M Toha, dengan adanya Babinsa di lokasi jembatan darurat penyebrangan di sungai Lala tentu dapat membantu warga masyarakat dalam penyebrangan baik orang maupun barang-barang, masyarakat yang melewati jembatan darurat tersebut,”Tutup Bati Tuud.