Jadi Inspirasi, Aksi Dandim 1407/Bone Salurkan Nasi Kotak Dan Ratusan Sembako Gratis Kepada Masyarakat

Jumat, 30 Mei 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BONE – Dandim 1407/Bone Letkol Inf. Laode Muhammad Idrus bersama Ketua Persit Ny, Fitrianti Laode menggelar kegiatan sosial Jumat Berkah penyaluran nasi kotak dan ratusan sembako kepada masyarakat di Pasar Sentral Palakka, Kec. Tanete Riattang Barat, Kab. Bone. Jumat (30/05/25).

Kegiatan ini merupakan bagian dari program rutin bertajuk “Jumat Berkah” dan kegiatan ini merupakan inisiatif langsung dari Dandim 1407/Bone, yang bertujuan untuk membantu masyarakat kurang mampu.

Dalam acara tersebut, ratusan warga tampak antusias, tidak hanya itu, ratusan paket sembako juga dibagikan kepada masyarakat yang membutuhkan.

Komandan Kodim 1407/Bone Letkol Inf. Laode Muhammad Idrus, menyampaikan bahwa kegiatan ini adalah bentuk nyata kehadiran TNI di tengah masyarakat, terutama dalam meringankan beban warga.

“Program ini tidak hanya memberikan bantuan langsung berupa makanan dan sembako, tetapi juga membagikan keberkahan dan Kebahagiaan. Kami ingin membangun sinergi antara TNI dan masyarakat demi kesejahteraan bersama,” ujar Letkol Laode.

Ia berharap kegiatan ini dapat terus berlanjut dan menjadi inspirasi bagi berbagai pihak untuk turut serta dalam gerakan sosial serupa, terutama di wilayah Kabupaten Bone.

Kepala Pasar Ibu Jumartini S.E mengucapkan terimakasih dan apresiasi kepada Dandim 1407/Bone beserta Ibu dengan adanya penyaluran nasi kotak dan sembako ini.

“Alhamdulillah, sangat membantu warga sekitar seperti pedagang kaki lima, ojek dan tukang becak. Semoga kegiatan seperti ini terus ada setiap Jumat,” ujarnya penuh haru.

Program Jumat Berkah yang digagas Dandim 1407/Bone Letkol Inf. Muhammad Idrus kali ini tidak hanya mencerminkan semangat berbagi, tetapi juga mempererat tali silaturahmi antara aparat dan masyarakat. (Pendim 1407/Bone).

Berita Terkait

Tumbuhkan Mimpi Anak Negeri, Babinsa Koramil 1407-01/Ajangale Jadi Guru Sehari Di SDN 117 Leppangeng
Upaya Antisipasi Hama, Babinsa Koramil 1407-14/Libureng Laksanakan Pendampingan Pertanian Di Desa Bune
Kodim 1407/Bone Gencarkan Patroli Malam, Pastikan Kamtibmas Di Seluruh Desa Kondusif
Bentuk Peduli, Babinsa Koramil 1407-17/Salomekko Bantu Warga Perbaiki Makam
Babinsa Koramil 1407-16/Tonra Menjalin Silaturahmi Melalui Komsos
Sinergi Mantap! Dandim Bone Temani Forkopimda Manjakan Petani Lewat Bantuan Sapras
Babinsa Koramil 19/Kahu Kodim 1407/Bone Bertindak Sebagai Pembina Upacara Di SMPN 4 Bone
Babinsa Koramil 1407-11/Barebbo Bersama Warga Kerja Bakti, Bangun Talud Jalan Tani

Berita Terkait

Selasa, 13 Januari 2026 - 07:46 WIB

Tumbuhkan Mimpi Anak Negeri, Babinsa Koramil 1407-01/Ajangale Jadi Guru Sehari Di SDN 117 Leppangeng

Selasa, 13 Januari 2026 - 07:28 WIB

Upaya Antisipasi Hama, Babinsa Koramil 1407-14/Libureng Laksanakan Pendampingan Pertanian Di Desa Bune

Selasa, 13 Januari 2026 - 00:00 WIB

Kodim 1407/Bone Gencarkan Patroli Malam, Pastikan Kamtibmas Di Seluruh Desa Kondusif

Selasa, 13 Januari 2026 - 00:00 WIB

Bentuk Peduli, Babinsa Koramil 1407-17/Salomekko Bantu Warga Perbaiki Makam

Senin, 12 Januari 2026 - 09:01 WIB

Babinsa Koramil 1407-16/Tonra Menjalin Silaturahmi Melalui Komsos

Berita Terbaru