HUT Ke-78 Tahun 2024 Persit KCK, Kodim 1425 Jeneponto Bekerjasama RSUD Lanto Daeng Pasewang Gelar Donor Darah

Senin, 4 Maret 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

JENEPONTO – Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-78 Tahun 2024, Persit Kartika Chandra Kirana, Kodim 1425 Jeneponto bekerjasama dengan RSUD Lanto Daeng Pasewang, menggelar kegiatan Bhakti Sosial Donor Darah, yang dilaksanakan di Aula 1 RSUD Lanto Daeng Pasewang Jln. Iksan Iskandar, Kelurahan Empoang Selatan, Kecamatan Binamu, Kabupaten Jeneponto. Senin, 04/03/2024.

Kegiatan yang diikuti sekitar 100 orang tersebut dipimpin langsung oleh Dandim 1425 Jeneponto Letkol Inf Muhammad Amin, S.IP., yang diikuti oleh prajurit dan Persit KCK Cabang XXXIII Kodim 1425 Jeneponto, serta Masyarakat berhasil mengantongi 40 Kantong Darah yang nantinya akan di simpan di RSUD Lanto Daeng Pasewang untuk disalurkan kepada orang yang membutuhkan.

Pada kesempatan tersebut Dandim Letkol Inf Muhammad Amin, mengatakan bahwa kegiatan Bhakti sosial donor darah ini merupakan bentuk kepedulian TNI khususnya Kodim 1425 Jeneponto terhadap sesama, dengan tujuan untuk membantu pihak RSUD Lanto Daeng Pasewang Kabupaten Jeneponto, dalam memenuhi kebutuhan darah serta merupakan kegiatan kemanusiaan yang mulia dan bermanfaat bagi orang lain, kata Dandim.

Letkol Inf Muhammad Amin, menambahkan bahwa kegiatan ini dilaksanakan dengan tujuan agar di HUT Persit KCK yang ke-78 ini, TNI bisa membantu sesama dengan meningkatkan kesadaran baik Prajurit, Persit dan masyarakat, akan pentingnya donor darah, serta mendorong gaya hidup sehat masyarakat melalui donor darah, ujar Dandim.

“Dandim pun berharap kegiatan kemanusiaan ini dilaksanakan tidak hanya saat event seperti sekarang ini saja, namun bisa dilaksanakan secara berkala. Karena sangat bermanfaat baik bagi pendonor maupun bagi orang lain yang membutuhkan Darah”, harap Dandim.

Terima kasih atas dukungan semua stakeholder terkait, dalam penyelenggaraan kegiatan donor darah ini. Dimana antusias dari peserta yang mengikuti sangat baik sehingga kegiatan berjalan sukses, semoga kedepannya kekompakan dan semangat ini terus dipertahankan.Ungkap Letkol Inf Muhammad Amin.

(Pendim 1425/Jeneponto).

Berita Terkait

Solid dan Penuh Semangat, Persit KCK Cab XXV Dim 1407 Taklukkan Turnamen Voli Hari Ibu
Peresmian Pos Ramil Patimpeng Koramil 1407-19/Kahu: Simbol Kecintaan dan Sinergi Masyarakat untuk TNI
Dandim 1407/Bone Kampanyekan Rekrutmen TNI-AD Kepada Generasi Bangsa
Suasana Lebaran Babinsa Koramil 03/Sungai Sariak Menjalin Silaturrahmi Dengan Warga Binaan
Rayakan Kemenangan, Ribuan Warga Binaan Lapas Banjarbaru Laksanakan Salat Idulfitri 1446 H
Kalapas Banjarbaru Dampingi Kakanwil Ditjenpas Kalsel Audiensi dengan Gubernur Kalsel
Kodim 1703/Deiyai Membagikan Takjil Kepada Masyarakat Yang Menjalankan Ibadah Puasa
Perkuat Sinergi, Lapas Banjarbaru dan Polres Banjarbaru Teken MoU Bidang Pengamanan,, Penegakan Hukum, Pertukaran Informasi, P4GN dan Pembinaan Warga Binaan

Berita Terkait

Minggu, 21 Desember 2025 - 11:27 WIB

Solid dan Penuh Semangat, Persit KCK Cab XXV Dim 1407 Taklukkan Turnamen Voli Hari Ibu

Jumat, 21 November 2025 - 15:22 WIB

Peresmian Pos Ramil Patimpeng Koramil 1407-19/Kahu: Simbol Kecintaan dan Sinergi Masyarakat untuk TNI

Sabtu, 27 September 2025 - 15:39 WIB

Dandim 1407/Bone Kampanyekan Rekrutmen TNI-AD Kepada Generasi Bangsa

Rabu, 2 April 2025 - 18:27 WIB

Suasana Lebaran Babinsa Koramil 03/Sungai Sariak Menjalin Silaturrahmi Dengan Warga Binaan

Selasa, 1 April 2025 - 09:58 WIB

Rayakan Kemenangan, Ribuan Warga Binaan Lapas Banjarbaru Laksanakan Salat Idulfitri 1446 H

Berita Terbaru