BONE – Dandim 1407/Bone Letkol Inf. Moch. Rizqi Hidayat Djohar menggelar Jam Komandan (Jamdan) kepada seluruh jajarannya di Aula Tauwarani Makodim 1407/Bone, Kel. Manurunge, Kec. Tanete Riattang, Kab. Bone. Senin(10/06/24).
Dalam sambutannya, Letkol Inf. Rizqi menyampaikan terima kasihnya kepada seluruh jajaran terkait kegiatan/program yang sudah berjalan dengan baik.
“Saya mengucapkan terima kasih kepada seluruh jajaran, baik Personil TNI maupun PNS dan Persit atas kegiatan/program yang telah di laksanakan berjalan dengan lancar dan baik”, tukasnya.
Dikesempatan itu pula, Dandim 1407/Bone mengajak seluruh jajarannya agar senantiasa memegang teguh iman dan taqwa kepada Tuhan Yang Maha Esa.
Lanjutnya, Dandim menyeru kepada seluruh jajarannya agar menjaga keharmonisan keluarga, buat suasana nyaman di tempat tugas serta jalin komunikasi yang baik antar pimpinan dan bawahan.
Diakhir pengarahannya, Letkol Rizqi menekankan kepada seluruh jajarannya agar menghindari pelanggaran sekecil apapun, seperti Judi Online, Narkoba, Minuman Keras (Miras) dan lain sebagainya, serta secepatnya melaporkan jika ada kendala atau masalah, baik secara kedinasan ataupun pribadi. (Pendim 1407/Bone)












