Danrem 092/Mrl Terima Naskah Perjanjian Hibah Daerah (NPDH) Korem 092/Mrl dari Pemprov Kaltara

Senin, 3 April 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Tanjung Selor – Danrem 092/Maharajalila Brigjen TNI Ari Estefanus, S.Sos., M.Sc. menghadiri secara langsung penyerahan Naskah Perjanjian Hibah Daerah (NPHD) Korem 092/Maharajalila bertempat di Ruang Rapat Benuanta Lantai 1 Kantor Gubernur Prov. Kalimantan Utara. Senin(03/04/2023).

Kegiatan tersebut dipimpin langsung oleh Gubernur Provinsi Kalimantan Utara dan dihadiri oleh Danrem 092/Maharajalila, Ketua Komisi Pemilihan Umum Provinsi Kalimantan Utara, Sekretaris Provinsi Kalimantan Utara, Para Asisten, Staf Ahli, Kepala OPD/Biro di lingkungan Provinsi Kalimantan Utara dan Dandim 0903/Bulungan.

Gubernur Provinsi Kalimantan Utara dalam sambutannya menyampaikan NPHD berupa lahan seluas 5 Hektar kepada Korem 092/Mrl ini merupakan tindak lanjut dari penyerahan sertifikat tanah yang telah PEMPROV Kalimantan Utara berikan kepada beberapa Instansi Vertikal yang ada di Provinsi Kalimantan Utara, yakni BPKP Kaltara, Bawaslu Prov. Kalimantan Utara, Pengadilan Tinggi Negeri Kalimantan Utara, dan Pengadilan Tinggi Agama Prov. kalimantan Utara.

Pada kesempatan itu juga, Danrem 092/Mrl dalam sambutannya mengucapkan “Terima kasih kepada seluruh jajaran pemerintah Provinsi Kalimantan Utara yang telah memberikan bantuan hibah lahan kepada Korem 092/Mrl yang bertempat di kilometer 2 bersama instansi Vertikal Provinsi Kalimantan Utara.”

Tak kalah penting, Danrem juga menambahkan “Hibah lahan dari Pemerintah Provinsi Kalimantan Utara ini sangat membantu Korem 092/Mrl dalam upaya pengembangan satuan khususnya dalam pembangunan sarana dan prasarana sehingga dapat meningkatkan moril dan semangat serta memotivasi kerja prajurit sehingga mendukung maksimal pelaksanaan tugas pokok Korem 092/Mrl.”

Berita Terkait

Solid dan Penuh Semangat, Persit KCK Cab XXV Dim 1407 Taklukkan Turnamen Voli Hari Ibu
Peresmian Pos Ramil Patimpeng Koramil 1407-19/Kahu: Simbol Kecintaan dan Sinergi Masyarakat untuk TNI
Dandim 1407/Bone Kampanyekan Rekrutmen TNI-AD Kepada Generasi Bangsa
Suasana Lebaran Babinsa Koramil 03/Sungai Sariak Menjalin Silaturrahmi Dengan Warga Binaan
Rayakan Kemenangan, Ribuan Warga Binaan Lapas Banjarbaru Laksanakan Salat Idulfitri 1446 H
Kalapas Banjarbaru Dampingi Kakanwil Ditjenpas Kalsel Audiensi dengan Gubernur Kalsel
Kodim 1703/Deiyai Membagikan Takjil Kepada Masyarakat Yang Menjalankan Ibadah Puasa
Perkuat Sinergi, Lapas Banjarbaru dan Polres Banjarbaru Teken MoU Bidang Pengamanan,, Penegakan Hukum, Pertukaran Informasi, P4GN dan Pembinaan Warga Binaan

Berita Terkait

Minggu, 21 Desember 2025 - 11:27 WIB

Solid dan Penuh Semangat, Persit KCK Cab XXV Dim 1407 Taklukkan Turnamen Voli Hari Ibu

Jumat, 21 November 2025 - 15:22 WIB

Peresmian Pos Ramil Patimpeng Koramil 1407-19/Kahu: Simbol Kecintaan dan Sinergi Masyarakat untuk TNI

Sabtu, 27 September 2025 - 15:39 WIB

Dandim 1407/Bone Kampanyekan Rekrutmen TNI-AD Kepada Generasi Bangsa

Rabu, 2 April 2025 - 18:27 WIB

Suasana Lebaran Babinsa Koramil 03/Sungai Sariak Menjalin Silaturrahmi Dengan Warga Binaan

Selasa, 1 April 2025 - 09:58 WIB

Rayakan Kemenangan, Ribuan Warga Binaan Lapas Banjarbaru Laksanakan Salat Idulfitri 1446 H

Berita Terbaru