Danramil Elikobel Dampingi Kepala Kampung Metaat Makmur Salurkan BLT Kepada Masyarakat

Kamis, 19 Desember 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Komandan Koramil 1707-07/Elikobel Kodim 1707/Merauke Kapten Inf Nurmadi melaksanakan pendampingan dan membantu Kepala Kampung Metaat Makmur Ibu Nurini menyalurkan Bantuan Langsung Tunai (BLT) kepada masyarakat Kampung Metaat Makmur bertempat di Balai Kampung Metaat Makmur Distrik Elikobel Kabupaten Merauke – Provinsi Papua Selatan. Rabu (18/12/24).

Dandim 1707/Merauke Letkol Inf Jihny Nofriady, S.E., M.Han melalui Danramil 1707-07/Elikobel Kapten Inf Nurmadi mengatakan bahwa, Bantuan Langsung Tunai (BLT) yang disalurkan kepada masyarakat Kampung Metaat Makmur tersebut merupakan BLT Dana Desa Tahap 2 Tahun 2004.

“BLT yang disalurkan kepada masyarakat Kampung Metaat Makmur merupakan BLT Dana Desa Tahap 2 (Juli s.d. Desember) Tahun 2004., yang mana penyalurannya dipimpin langsung oleh Kepala Kampung Metaat Makmur Ibu Nurini”. ungkap Kapten Inf Nurmadi.

“Adapun BLT yang diberikan kepada masing-masing KK sebesar Rp. 300.000,- setiap bulannya dikalikan 6 bulan maka sebanyak 58 Kepala Keluarga masyarakat Kampung Metaat Makmur mendapatkan uang tunai sebesar Rp. 1.800.000,-“. jelasnya.

Dikesempatan tersebut Danramil Elikobel Kapten Inf Nurmadi berpesan kepada masyarakat Kampung Metaat Makmur penerima BLT agar dipergunakan dengan sebaik-baiknya dan selalu bersyukur bahwa sampai dengan saat ini masih terus mendapatkan perhatian dan kepedulian dari pemerintah.

Ikut hadir dan membantu penyaluran BLT tersebut Kepala Distrik Elikobel Bapak Drs. Abdul Asis, Kapolsek Bupul Ipda Muchsin, Babinsa Kampung Metaat Makmur Serda Didik Wahyudi, Ketua Bamuskam Kampung Metaat Makmur Bapak Suyatno, Pendamping Kampung P3MD Ibu Siti Komariah dan Aparatur Pemerintah Kampung Metaat Makmur.

Berita Terkait

Suasana Lebaran Babinsa Koramil 03/Sungai Sariak Menjalin Silaturrahmi Dengan Warga Binaan
Rayakan Kemenangan, Ribuan Warga Binaan Lapas Banjarbaru Laksanakan Salat Idulfitri 1446 H
Kalapas Banjarbaru Dampingi Kakanwil Ditjenpas Kalsel Audiensi dengan Gubernur Kalsel
Kodim 1703/Deiyai Membagikan Takjil Kepada Masyarakat Yang Menjalankan Ibadah Puasa
Perkuat Sinergi, Lapas Banjarbaru dan Polres Banjarbaru Teken MoU Bidang Pengamanan,, Penegakan Hukum, Pertukaran Informasi, P4GN dan Pembinaan Warga Binaan
Tingkatkan Keterampilan Warga Binaan, Kalapas Banjarbaru Dampingi Kakanwil Ditjenpas Kalsel Bangun Sinergi dengan BLK Kalsel
Babinsa Koramil 15/Mare Berikan Pembinaan Kepada Murid Sekolah Dasar 6/80 Ujung Tanah
Lapas Banjarbaru Gandeng LPK Bee World Latih Warga Binaan Membuat Sabun Batang

Berita Terkait

Rabu, 2 April 2025 - 18:27 WIB

Suasana Lebaran Babinsa Koramil 03/Sungai Sariak Menjalin Silaturrahmi Dengan Warga Binaan

Selasa, 1 April 2025 - 09:58 WIB

Rayakan Kemenangan, Ribuan Warga Binaan Lapas Banjarbaru Laksanakan Salat Idulfitri 1446 H

Sabtu, 29 Maret 2025 - 07:45 WIB

Kalapas Banjarbaru Dampingi Kakanwil Ditjenpas Kalsel Audiensi dengan Gubernur Kalsel

Jumat, 28 Maret 2025 - 19:37 WIB

Kodim 1703/Deiyai Membagikan Takjil Kepada Masyarakat Yang Menjalankan Ibadah Puasa

Rabu, 26 Maret 2025 - 15:39 WIB

Perkuat Sinergi, Lapas Banjarbaru dan Polres Banjarbaru Teken MoU Bidang Pengamanan,, Penegakan Hukum, Pertukaran Informasi, P4GN dan Pembinaan Warga Binaan

Berita Terbaru