BONE – Danramil 19/Kahu Kodim 1407/Bone Lettu Kav Suwardi, S.H menghadiri kegiatan Lokakarya Mini Tribulanan Bidang Kesehatan di Aula Kantor UPT Puskesmas Patimpeng, Kec. Patimpeng, Kab. Bone. Selasa ( 27/05/25 ).
Kegiatan lokakarya ini diikuti oleh berbagai unsur terkait, antara lain perwakilan, Polsek Patimpeng, Para Kades Se-Kec. Patimpeng, UPT Puskesmas Patimpeng,bidan Desa, kader kesehatan, dan tokoh masyarakat.
Dalam sambutannya, Lettu Kav. Suwardi, SH menekankan pentingnya sinergi antar sektor dalam meningkatkan derajat kesehatan masyarakat.
“Kegiatan lokakarya ini merupakan wadah yang tepat untuk menjalin koordinasi dan kolaborasi antar sektor dalam mengatasi berbagai permasalahan kesehatan di wilayah Kec. Patimoeng,” kata Danramil.
Lebih lanjut, Danramil juga mengajak seluruh peserta untuk berperan aktif dalam menjaga kesehatan masyarakat, terutama dalam mencegah penyebaran penyakit menular.
“Mari kita bersama-sama meningkatkan kesadaran masyarakat tentang pentingnya menjaga kesehatan dan kebersihan lingkungan,” tutupnya. (Pendim 1407/Bone)












