Bone – Danramil 1407-19/Kahu Lettu Kav Suwardi, S.H hadiri kegiatan penyaluran Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT DD) tahap III Tahun Anggaran 2025 yang berlangsung di Desa Nusa, Kecamatan Kahu, Kabupaten Bone. Jumat (12/09/25).
Penyaluran bantuan ini diberikan kepada 29 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) untuk bulan Juli, Agustus, dan September, dengan total dana sebesar Rp 900.000 per KPM (Rp300.000 per bulan).
Kehadiran Danramil dalam kegiatan ini sebagai bentuk dukungan dan pengawasan TNI terhadap pelaksanaan program bantuan pemerintah agar berjalan lancar, tepat sasaran, dan transparan.
Selain itu, hal ini juga merupakan bagian dari sinergitas antara TNI dan pemerintah desa dalam membantu masyarakat kurang mampu.
Dalam kesempatan tersebut, Danramil menyampaikan harapannya agar bantuan yang diterima dapat digunakan sebaik-baiknya untuk memenuhi kebutuhan pokok sehari-hari.
“Semoga bantuan ini bisa meringankan beban ekonomi masyarakat dan digunakan sesuai kebutuhan,” ujar Lettu Kav Suwardi, S.H.
Penyaluran BLT-DD berlangsung tertib dan lancar dengan tetap mengedepankan prinsip transparansi dan akuntabilitas, serta mendapat pengawalan dari aparat terkait. (Pendim 1407/Bone)












