BONE – Babinsa Koramil 1407-20/Bontocani Serda Ahmad Riady dampingi pemantapan latihan pasukan Pengibar Bendera (Paskibra) tingkat kecamatan, persiapan HUT RI ke – 79 di Lapangan Sepak Bola Kel. Kahu, Kec. Bontocani, Kab. Bone. Kamis (25/07/24).
Perayaan hari kemerdekaan RI yang kurang dari tiga pekan lagi, sejumlah putra dan putri dari SMU NEGERI 1 Bontocani yang terlibat dalam tim Paskibraka kecamatan, semakin intens melaksanakan pemusatan latihan.
Latihan kali ini di fokuskan latihan pemantapan formasi pada kelompok 17, 8 dan 45 yaitu pengiring, pasukan pembawa Bendera dan pasukan pengawal.
Pada saat latihan Babinsa menginstruksikan agar saat latihan di lakukan dengan semangat dan fokus jangan asal-asalan, semua harus paham tugas dan perannya masing-masing.
“Ini merupakan tugas yang khidmat bagi Paskibraka, karena dalam momen ini sangat penting bagi kita semua untuk mensukseskan hari besar bangsa indonesia yaitu Hari Kemerdekaan Indonesia 17 Agustus 1945,” pungkasnya. (Pendim 1407/Bone)












