Watampone – Guna mencegah kebakaran Hutan dan lahan (KARHUTLA), Kodim 1407/Bone gerak cepat terjunkan Para Babinsa untuk memberikan edukasi dan menghimbau kepada masyrakat sebagai upaya cegah dini terjadinya kebakaran apalagi saat ini menghadapi musim kemarau dan El Nino.
Seperti yang di lakukan oleh Koramil 1407-11/Barebbo Serka Salama bersama para Babinsa melaksanakan himbauan kepada masyarakat agar tidak melakukan pembakanan lahan maupun hutan kepada warga binaannya di Desa Cinnong Kec Barebbo Kab.Bone. Senin(18/09/2023).
Dalam kesempatan tersebut Serka Salama di hadapan masyarakat memberikan penjelasan secara langsung kepada warga mengenai dampak yang ditimbulkan dari pembakaran hutan dan lahan, guna antisipasi terjadinya kebakaran.
Senada dengan Babins Koramil 1407-12/Cina Serka Herman yang juga menggelar sosialisasi kepada masyarakat yang berada di area Area Hutan Lindung bertempat di Desa Awo Kec Cina menjelaskan bahwa kebakaran hutan dan lahan dapat mengganggu ekosistem, polusi udara dan merugikan kesehatan, mengingatkan bahayanya akan kebakaran lahan dan hutan memiliki banyak sisi negatif. Selain menimbulkan kabut asap yang bisa menganggu transportasi dan kesehatan. Asap yang ditimbulkan dari kebakaran hutan juga akan membuat polusi udara meningkat.
“Kami dari Kodim 1407/Bone mengajak warga semuanya, untuk melakukan tindakan pencegahan kebakaran hutan dan lahan, jadi kami menghimbau untuk tidak melakukan pembakaran hutan dan lahan saat melakukan pembersihan atau membuka lahan maupun untuk kepentingan apapun,”ujarnya.
Di tempat terpisah Dandim 1407/Bone Letkol Inf Moch. Rizqi hidayat Djohar mengatakan ini sebagai upaya kita untuk mencegah terjadinya kebakaran lahan di wilayah dan menindaklanjuti perintah dari pimpinan untuk memberikan himbauan kepada masyarakat mengenal potensi lahan dan kawasan yang rentan terjadi kebakakaran, melakukan penggalangan, pendekatan dan pembinaan yang intens kepada setiap elemen masyarakat dan tokoh yang berpengaruh untuk mendukung dan memberikan pemahaman kepada masyarakat akan bahayanya membakar di saat musim kemarau di wilayah.












