BONE – Danramil 1407-08/Lamuru Peltu Dio Suseno Beserta Anggota Dan Tripika Kecamatan Lamuru Turut Hadir dalam kegiatan Perayaan Tahun Baru Islam 1 Muharam 1441 Hijriah tahun 2022 bertempat di lapangan bola Desa Poleonro, Kecamatan Lamuru, Kab. Bone. (30/07/2022).
Kegiatan tersebut dihadiri tak lain hanyalah bentuk wujud tanggung jawab Dalam menjaga keamanan dan ketertiban terlebih kegiatan ini menggelar pawai keliling di sepanjang jalan di wilayah desa poleonro, sehingga sangat penting untuk melakukan pengamanan lalu lintas.
Selain itu kegiatan ini juga, merupakan wujud keterlibatan setiap kegiatan di wilayah apalagi kegiatan keagamaan. Perayaan 1 Muharam yang sudah merupakan tradisi masyarakat dan hampir setiap tahunya dilaksanakan, untuk itu melibatkan para Anggota Babinsa dan Bhabinkamtibmas untuk pengamanan Route Pawai jalan kaki di desa poleonro.
Tak hanya itu dalam kegiatan tersebut juga dilaksanakan Do’a bersama dan kegiatan lainnya Seperti undian kupon Door prese juga dilaksanakan untuk memeriahkan, sehingga warga masyarakat kecamatan lamuru dan unsur Aparat pemerintahan Kecamatan dan Aparat desa setempat memberikan apresiasi berantusias dalam menyambut perayaan 1 muharram 1444 H yang dilaksanakan di desa Poleonro tahun 2022 ini.
Hadir dalam kegiatan yakni’;Camat Lamuru Ramli Marzuki S.Sos Msi, Ws.Danramil 08 Lamuru bersama anggota, Waka Polsek Lamuru ( Muh.Suaib SH ) bersama anggota, Kepala KUA kec.Lamuru, Para Kepala Desa Kec.lamuru, Para Kepala Sekolah Kec.Lamuru, Ketua BKMT Kec.lamuru bersama anggota, Perwakilan Tiap2 Sekolah sekec.Lamuru, Ketua Koprasi Lalebata, 150 org Peserta pawai, dan masyarakat kecamatan lamuru.(*)












