Jeneponto – Untuk membangun generasi berkarakter dan kuat, Babinsa Koramil 03/Tamalatea Kodim Serda Ramli Kodim 1425/Jeneponto, Korem 141/Toddopuli Kodam XIV/Hasanuddin, menghadiri kegiatan perlombaan festival anak saleh tingkat Desa Bontosunggu Kecamatan Tamalatea Kabupaten Jeneponto. Senin, 03/04/2023.
Kegiatan tersebut di buka langsung oleh Kepala Desa Bontosunggu H. Kamiluddin, Desa Bontosunggu dan dihadiri oleh aparat Desa, Tokoh Agama, Karang taruna dan orang tua para peserta lomba, yang berlangsung di Di Mesjid Nur Hidayah Dusun Kalumpang Timur Desa Bontosunggu Kecamatan Tamalatea Kabupaten Jeneponto.
Kegiatan Festival anak saleh ini di awali dengan laporan ketua karang taruna selaku ketua panitia, menyampaikan bahwa kegiatan ini akan di isi dengan berbagai perlombaan seperti, lomba adzan, lomba hafalan surah pendek, dan Tilawatil Qur’an.
Dalam kesempatan ini, Kepala Desa Bontosunggu H. Kamiluddin dalam sambutannya mengatakan kegiatan festival anak saleh ini di selenggarakan oleh karang taruna Desa Bontosunggu, oleh karena itu saya sangat mengapresiasi dan mendukung atas terselenggaranya kegiatan ini.
“Acara dan kegiatan yang begitu bermanfaat untuk anak-anak dalam membentuk generasi yang berakhlak dan berkarakter.
Di tempat yang sama, Babinsa Serda Ramli dalam sambutannya mengatakan kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan iman dan taqwa tehadap Allah SWT sejak dini, menjadi pendorong generasi mudah yang aktif, berakhlakul karimah, kreatif, berilmu, dan mandiri. “Ucapnya.
Babinsa Serda Ramli berharap kegiatan ini dapat di jadikan sebagai wadah bagi adik-adik semua untuk tetap semangat mengembangkan kemampuan yang dimiliki, untuk menjadi pemicu dan pendorong dalam menumbuhkan dan mengamalkan nilai keislaman. Tutup Babinsa Serda Ramli.
Penulis : Sertu Irfan (Penerangan Kodim 1425/Jeneponto).












