BONE – Kegiatan pembenahan
rumah ibadah dalam hal ini
pembongkaran tempat wudhu
di salah satu mesjid di
Desa Timusu kecamatan
Ulaweng Kabupaten Bone
berlangsung lancar
Selasa, 11/10/2022
Serka Kaimuddin
Babinsa Desa Timusu
Melaksanakan kegiatan
Karya bhakti bersama
segenap warga masyarakat
yang juga turut di hadiri
Kapala Desa Timusu.
Pembenahan tempat
wudhu ini sengaja di
bongkar, mengingat
tempat atau fasilitas
wudhu yang baru sudah
di bangun, dimana
rencananya lokasi
pembongkaran ini
nantinya akan di jadikan
pelataran parkir kendaraan
mengingat ramainya
jamaah dan pengunjung
yang singgah Di mesjid ini.
Pemandangan ini sering
terlihat tidak hanya dirumah
ibadah namun juga ditempat atau fasilitas lain, menurut
Kaimuddin upaya ini dilakukan
bukan hanya sekedar melaksanakan agenda
namun lebih mengarah
pada komunikasi sosial
bersama warga sehingga
tercipta suasana kekeluargaan
serta silaturahim yang hakiki.(*)












