BONE – Serma Muh Idris Babinsa Koramil 04/Tellu Siattinge Kodim 1407/Bone berkomunikasi sosial (Komsos) dengan warga Desa binaannya Desa Ajjalireng, Kec. Tellu Siattinge, Kab. Bone. Selasa (06/12/2022)
Dalam komsosnya Babinsa ini bertujuan untuk memberikan himbauan pemahaman agar retap mematuhi peotokol kesehatan karena Covid-19 sampai saat ini masih selalu mengintai kita,dan siap kapan kapan saja menyerang kita apa bila kita lalai dalam menerapkan protokol kesehatan.
Dalam Pelaksaan Komsos tersebut juga, Babinsa selalu mengajak untuk tetap menerapkan protokol kesehatan dengan menjaga jarak dan menggunakan masker saat berinteraksi dengan warga.
Serma Muh Idris mengatakan Komsos yang dilakukan ini merupakan tanggung jawabnya sebagai Babinsa untuk menyampaikan himbauan serta ajakan terhadap warga maupun masyarakat khususnya di Desa Ajjalireng agar tetap mengikuti protokol kesehatan sesuai dengan anjuran pemerintah saat ini dimana masyarakat sampai dengan saat ini kadang masih lupa dan terlena didalam melaksanakan protokol kesehatan, masih banyak yang tidak memakai masker jika keluar rumah ataupun beraktifitas.” pungkasnya.
“Selain kami mengajak warga untuk tetap mematuhi prokes, kami juga selalu mengingatkan warga agar tetap menjaga kebersamaan ,kekeluargaan dan kekompakan dengan warga lainnya didalam menjaga kampung yang kita cintai ini” tutup Serma Muh Idris. (Pendim 1407/Bone)