BONE – Babinsa Koramil 1407-04/Tellu Siattinge bersama warga masyarakat melaksanakan karya bakti pembersihan Pasar Tradisional Desa Lanca, Kec. Tellu Siattinge, Kab. Bone.
Pada kegiatan pembersihan di Pasar Desa di hadiri Babinsa Koramil 1407-04/Tellu Siattinge, Kasi Pemerintahan Kec. Tellu Siattinge A. Amriyadi S.E, Sekdes Desa Lanca A. Irawati Serta Warga Masyarakat Sekitar.
Serma Muh. Idris wakili Danramil 04/Tellu Siattinge mengatakan kegiatan pembersihan dilakukan mulai membersihkan di bagian jalan-jalan maupun lokasi tempat para pedagang berjualan, serta sampah yang berserakan di sekitar Pasar Desa Lanca.
Selain itu, kegiatan pembersihan ini bertujuan membangun sinergitas serta kemanunggalan antara TNI pemerintahan dan masyarakat lainnya dalam mewujudkan kemanunggalan TNI-rakyat.
“Juga untuk membantu masyarakat dalam menciptakan Pasar Desa yang bersih, sehat dan rapih, sehingga masyarakat juga sehat dalam berkehidupan dan berjualan,” katanya.
Dalam kesempatan ini, Melalui Babinsa jajarannya Danramil Tellu Siattinge menghimbau kepada para warga yang ikut melaksanakan karya bakti agar selalu aktif melakukan berbagai kegiatan-kegiatan positif seperti karya bakti secara bersama-sama. (Pendim 1407/Bone)












