Babinsa Tanete Riattang Bersama Warga Terus Membangun Rumah RTLH Program TNI Bersama Baznas

Rabu, 6 November 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BONE – Koramil 1407-07/Tanete Riattang terus membangun Rumah Tidak Layak Huni (RTLH) bekerjasama antara Kodim 1407/Bone bersama Baznas Bone  tepatnya di Kelurahan Jeppee, Kecamatan Tanete Riattang, Kabupaten Bone. Rabu (06/11/24).

Babinsa jajaran Koramil 1407-07/Tanete Riattang bersama warga bergotong royong dalam pelaksanaan Bedah Rumah Tidak Layak Huni (RTLH),salah satu sasaran RTLH atas nama pak Junaid yang kesehariannya bekerja sebagai tukang jahit sepatu.

Hingga saat ini sudah memasuki tahap plester dinding bangunan dan perataan samping kiri-kanan bangunan,para Babinsa jajaran Koramil 07/Tanete Riattang bersama warga bergotong royong mengerjakan lantai rumah dan plaster dinding rumah.

Program bedah rumah ini atau yang sering kita sebut RTLH merupakan Program pokok Panglima TNI yang bekerjasama dengan Baznas. Hal ini merupakan wujud nyata kepedulian TNI dan pemerintah terhadap warga kurang mampu.

“Terimakasih saya sampaikan kepada TNI khususnya bapak-bapak Babinsa Koramil 1407-07/Tanete Riattang dan Baznas Kabupaten Bone karena peduli dengan kami masyarakat yang kurang mampu dan Rumah kami diperbaiki sehingga menjadi rumah yang layak huni,” ucap pak Junaid selaku pemilik rumah.

“Kami sangat bersyukur dan terbantu dengan adanya program RTLH yang dikerjakan Babinsa bersama warga sekitar. Kepedulian dengan gerakan gotong royong ini, mudah-mudahan ini bisa bermanfaat bagi saya,” Tambahnya.

Sertu Haruna Selaku Babinsa Kelurahan Jeppee juga menyampaikan kepada pemilik Rumah bahwa kami juga merasa senang dan bersyukur karena masih diberikan waktu,kesehatan dan tenaga untuk membantu kesulitan warga,ini sesuai dengan 8 wajib TNI yaitu mengatasi kesulitan rakyat sekelilingnya, ungkapnya. (Pendim 1407/Bone)

Berita Terkait

Sinergi Babinsa Koramil 1407-04/Tellusiatinge Dan Kader Kesehatan, Kawal Posyandu Sejahtera Di Kelurahan Tokaseng
Aksi Kompak Babinsa Koramil 1407-03/Cenrana Dan Siswa SD Inpres Watu : Kerja Bakti Perindah Sekolah
Bentuk Dukungan Babinsa Koramil 1407-19/Kahu Dalam Kemandirian Pangan Di Desa Pationgi
Babinsa Koramil 1407-01/Ajangale Hadiri Kegiatan Musrenbang Di Kelurahan Pompanua
Babinsa Koramil 1407-07/Tanete Riattang Intensifkan Pemeliharaan Lahan Percontohan Di Area Koramil
Babinsa Koramil 16/Tonra Kodim 1407/Bone Kawal Pemeriksaan Hasil Kerja Nyata Dana Desa Di Biccoing
Antisipasi Gangguan Keamanan, Kodim 1407/Bone Perketat Pengawasan Di Beberapa Titik Rawan
Babinsa Koramil Kajuara Kodim 1407/Bone Dampingi Penyaluran MBG Di SDN 262 Pude

Berita Terkait

Sabtu, 24 Januari 2026 - 00:00 WIB

Sinergi Babinsa Koramil 1407-04/Tellusiatinge Dan Kader Kesehatan, Kawal Posyandu Sejahtera Di Kelurahan Tokaseng

Sabtu, 24 Januari 2026 - 00:00 WIB

Aksi Kompak Babinsa Koramil 1407-03/Cenrana Dan Siswa SD Inpres Watu : Kerja Bakti Perindah Sekolah

Sabtu, 24 Januari 2026 - 00:00 WIB

Bentuk Dukungan Babinsa Koramil 1407-19/Kahu Dalam Kemandirian Pangan Di Desa Pationgi

Jumat, 23 Januari 2026 - 08:03 WIB

Babinsa Koramil 1407-01/Ajangale Hadiri Kegiatan Musrenbang Di Kelurahan Pompanua

Jumat, 23 Januari 2026 - 07:33 WIB

Babinsa Koramil 1407-07/Tanete Riattang Intensifkan Pemeliharaan Lahan Percontohan Di Area Koramil

Berita Terbaru