Babinsa Koramil Kahu Bantu Petani Panen Jagung Di Desa Arallae

0
28

BONE – Wujudkan ketahanan Pangan demi mensukseskan program Pemerintah, Babinsa Koramil 1407-19/Kahu Praka Sultan membantu warga binaan panen tanaman jagung, tepatnya di Desa Arallae, Kec. Kahu, Kab. Bone.

Pada kesempatannya Praka Sultan menyampaiakan bahwa kegiatan membantu petani ini merupakan salah satu wujud kemanunggalan TNI dengan rakyat sehingga terjalin sinergitas untuk meningkatkan capaian pemerintah dalam mewujudkan ketahanan pangan, sehingga pertumbuhan pertanian yang baik akan menghasilkan peningkatan produksi pangan yang berkualitas guna memenuhi kebutuhan masyarakat, katanya.

Di lain hal Danramil 1407-19/Kahu Lettu Kav Suwardi, S.H mengatakan, pendampingan Babinsa yang dilakukan terhadap petani di Desa binaannya ini sangat membantu petani dalam hal ini melakukan pendampingan panen jagung untuk di olah kembali lahannya, ujarnya.

“Kegiatan pendampingan ketahanan pangan yang dilakukan oleh Babinsa kepada masyarakat petani setempat sungguh memberikan hasil positif. Kami mengharapkan kerjasama petani dan TNI dalam bidang pertanian terus dilanjutkan demi menciptakan ketahanan pangan,” pungkasnya. (Pendim 1407/Bone)