Babinsa Koramil Batang Hadiri dan Dampingi Penyerahan Bantuan Alat Tangkap Ikan Kepada Nelayan

Senin, 8 Juli 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

JENEPONTO – Babinsa Koramil 05 Batang Kodim 1425 Jeneponto Serda Harianto, menghadiri dan mendampingi penyerahan bantuan alat penangkapan ikan kepada nelayan, bertempat di Kantor Desa Tarowang, Kecamatan Tarowang, Kabupaten Jeneponto, Senin, 8/07/2024.

Bantuan tersebut berupa jaring ikan sebanyak 636 Pics/utas dengan jumlah penerima 106 orang masing-masing 6 pics/utas/orang.

Bantuan alat penangkapan ikan tersebut bersumber dari Dana Desa untuk para nelayan Desa Tarowang, dan diserahkan secara simbolis oleh Kepala Desa Tarowang Saharuddin Sila dan Babinsa Desa Tarowang Serda Harianto kepada perwakilan nelayan.

Dari pantauan anggota Penerangan Kodim (Pendim) 1425 Jeneponto, terlihat rasa senang sekaligus bahagia terpancar dari wajah para nelayan atas bantuan yang diberikan oleh Pemerintah Desa Tarowang.

Disela-sela pendampingannya, Babinsa Desa Desa Tarowang Serda Harianto berpesan kepada para nelayan agar dapat memanfaatkan dengan sebaik-baiknya apa yang telah didapatkan tersebut.

“Bantuan ini merupakan bentuk perhatian dan kepedulian pemerintah Desa Tarowang kepada para nelayan, karena itu kami berharap bantuan jaring ikan ini dimanfaatkan dengan sebaik-baiknya,” tutur Serda Harianto.

Ia juga menyampaikan, dengan adanya bantuan alat itu, maka diharapkan kedepannya masyarakat khususnya nelayan dapat meningkatkan perekonomian mereka, dan Semoga dengan adanya bantuan itu, ekonomi masyarakat khususnya nelayan dapat semakin meningkat.Pungkas Babinsa.

(Pendim 1425/Jeneponto).

Berita Terkait

Solid dan Penuh Semangat, Persit KCK Cab XXV Dim 1407 Taklukkan Turnamen Voli Hari Ibu
Peresmian Pos Ramil Patimpeng Koramil 1407-19/Kahu: Simbol Kecintaan dan Sinergi Masyarakat untuk TNI
Dandim 1407/Bone Kampanyekan Rekrutmen TNI-AD Kepada Generasi Bangsa
Suasana Lebaran Babinsa Koramil 03/Sungai Sariak Menjalin Silaturrahmi Dengan Warga Binaan
Rayakan Kemenangan, Ribuan Warga Binaan Lapas Banjarbaru Laksanakan Salat Idulfitri 1446 H
Kalapas Banjarbaru Dampingi Kakanwil Ditjenpas Kalsel Audiensi dengan Gubernur Kalsel
Kodim 1703/Deiyai Membagikan Takjil Kepada Masyarakat Yang Menjalankan Ibadah Puasa
Perkuat Sinergi, Lapas Banjarbaru dan Polres Banjarbaru Teken MoU Bidang Pengamanan,, Penegakan Hukum, Pertukaran Informasi, P4GN dan Pembinaan Warga Binaan

Berita Terkait

Minggu, 21 Desember 2025 - 11:27 WIB

Solid dan Penuh Semangat, Persit KCK Cab XXV Dim 1407 Taklukkan Turnamen Voli Hari Ibu

Jumat, 21 November 2025 - 15:22 WIB

Peresmian Pos Ramil Patimpeng Koramil 1407-19/Kahu: Simbol Kecintaan dan Sinergi Masyarakat untuk TNI

Sabtu, 27 September 2025 - 15:39 WIB

Dandim 1407/Bone Kampanyekan Rekrutmen TNI-AD Kepada Generasi Bangsa

Rabu, 2 April 2025 - 18:27 WIB

Suasana Lebaran Babinsa Koramil 03/Sungai Sariak Menjalin Silaturrahmi Dengan Warga Binaan

Selasa, 1 April 2025 - 09:58 WIB

Rayakan Kemenangan, Ribuan Warga Binaan Lapas Banjarbaru Laksanakan Salat Idulfitri 1446 H

Berita Terbaru