BONE – Babinsa Koramil 1407-21/Palakka Koptu Ahmad Amir mengajarkan pelajar SMPN 1 Palakka terkait pelaksanaan Peraturan Baris Berbaris (PBB), beralamat di Desa Mattanete Bua, Kec. Palakka, Kab. Bone.
Kehadiran Babinsa di sekolah tersebut, bertujuan untuk menjalin silaturahmi kepada para Pelajar dan mengingatkan tentang pentingnya mencintai Tanah air dengan cara mengikuti pembelajaran dan kegiatan sekolah dengan baik.
Salah satu kegiatan yang mencerminkan cintah tanah air yaitu dengan melaksanakan latihan PBB dan pengibaran Bendera yang merupakan poin utama pada saat upacara, sehingga hal itu perlu dilatihkan dan dipahami dengan baik dan benar oleh para Pelajar.
Ditempat terpisah, Ws. Danramil Palakka Peltu Sudirman mengatakan pelatihan tata cara upacara bendera merupakan salah satu bentuk penghormatan kepada para pahlawan yang telah berjuang untuk kemerdekaan Indonesia.
Disamping itu kegiatan ini juga bertujuan untuk menanamkan jiwa nasionalisme dan cinta tanah air kepada generasi muda sehingga memiliki semangat juang yang tangguh, ungkapnya. (Pendim 1407/Bone)












