BONE – Babinsa sebagai tulang punggung Koramil yang langsung berada di tengah masyarakat, memerlukan pendekatan serta hubungan yang terjalin baik dengan setiap kalangan, guna menunjang keberhasilan dalam pembinaan teritorial.
Hal itu tergambar Seperti yang dilakukan oleh Babinsa Koramil 1407-20/Bontocani Serda Irwan melakukan edukasi tentang kesadaran bela negara kepada pemuda di wilayah binaan Di Desa Erecinnong, Kec. Bontocani, Kab. Bone.
Menurutnya, kesadaran Bela Negara harus di sampaikan secara terarah, sehingga mudah di terima dan menumbuhkan keyakinan agar dapat dilaksanakan dalam suatu sikap, perilaku, dan tindakan setiap warga negara dalam menjaga kedaulatan, keutuhan wilayah, serta keselamatan bangsa dan negara.
“Oleh karena itu, kesadaran Bela Negara harus dilaksanakan dengan penuh kesadaran, tanggung jawab, dan rela berkorban sebagai bentuk kehormatan bagi setiap warga negara dalam pengabdiannya kepada bangsa dan negara,” kata Serda Irwan. (Pendim 1407/Bone)












