BONE – Babinsa Koramil 19/Kahu Kodim 1407/Bone Serda M. Johannis hadiri Musyawarah Desa Khusus (Musdesus) Dalam rangka mendukung percepatan pembentukan Koperasi Merah Putih, bertempat di Desa Massila, Kec. Patimpeng, Kab. Bone. Selasa (27/05/25).
Musdesus tersebut dihadiri oleh sejumlah pemangku kepentingan, antara lain perwakilan Dinas Koperasi, yaitu koordinator pelayanan Koperasi, Camat Patimpeng,Kapolsek Patimpeng, Kades, Babinsa Ketua BPD, Kadus se-Desa Massila, RW/RT se-Desa serta tokoh masyarakat dan perwakilan masyarakat setempat.
Dalam musyawarah tersebut, pembahasan secara intensif langkah – langkah teknis pembentukan Koperasi Merah Putih, termasuk struktur pengurus, dewan pengawas, serta rencana kerja awal koperasi.
Pada kesempatannya Babinsa Serda M.Johannis menyampaikan bahwa TNI khususnya Koramil 19/Kahu siap mendukung penuh berbagai program pemerintah yang bertujuan untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat, termasuk pembentukan koperasi desa.
“Sebagai aparat kewilayahan, kami hadir dan terlibat aktif dalam setiap proses pembangunan Desa. Koperasi Merah Putih adalah peluang emas bagi masyarakat untuk bangkit secara ekonomi dan kami siap mendampingi dalam pelaksanaannya di lapangan,” kata Babinsa. (Pendim 1407/Bone)












