Babinsa Koramil 1804-01/Kaimana Melaksanakan Wasbang Di SMA Negeri 1 Kaimana

0
36

KAIMANA –  Babinsa Koramil 1804-01/Kaimana memberikan pemahaman tentang wawasan kebangsaan kepada Siswa-Siswi SMA Negeri 1 Kaimana , Kamis (20/01/2022)

Seorang Babinsa di samping melaksanakan tugas Binter juga membantu tenaga pengajar kepada sekolah untuk memberikan pemahaman wawasan kebangsaan kepada anak-anak sekolah untuk membentuk karakter dan jati diri yang tangguh, berdispilin ,menumbuhkan jiwa nasionalisme dan cinta Tanah air.
Seperti yang dilaksanakan oleh beberapa Babinsa Koramil 1804-01/Kaimana disamping melaksanakan tugasnya untuk Binter terhadap warga masyarakat juga memberikan wawasan kebangsaan kepada murid-murid sekolah didaerah Binaannya

kegiatan ini dilaksanakan disela-sela jam kosong supaya tidak mengganggu kegiatan pelajaran disekolah.

Babinsa dengan sabar membina anak-anak sekolah mulai memberikan pelajaran Psycologi/membentuk karakter yang tangguh dan disiplin, PBB, sejarah bangsa serta penting Bhineka Tunggal Ika dan Pancasila.

Para siswa-siswi sangat antusias mengikuti materi ini, terlihat anak murid mengikuti dengan semangat apa yang disampaikan oleh bapak Babinsa dan di waktu istirahat juga dimanfaatkan untuk bercerita pengalaman Prajurit TNI sehingga menambah keakraban dan anak-anak murid juga mengutarakan kebanggaannya kepada TNI dan bercita-cita menjadi Prajurit TNI.

Kepala Sekolah SMA Negeri 1 Kaimana menyampaikan sangat berterimakasih dan bangga kepada Babinsa karena kepedulian membina anak-anak murid sekolah kami, kami percaya dengan bapak Babinsa yang membina para murid akan semakin diisiplin dan memiliki karakter yang tangguh dan mencintai tanah air.
Babinsa Koramil 1804-01/Kaimana berharap dengan disampaikannya tentang Wasbang murid-murid SMA Negeri 1 Kaimana bisa menumbuhkan kecintaannya terhadap Bangsa dan Negara Kesatuan Republik Indonesia. (Red)