BONE – Babinsa Koramil 19/Kahu Kodim 1407/Bone Koptu M. Johannis laksanakan Komunikasi Sosial ( Komsos ) bersama bidan desa di Poskesdes Desa Batulappa, Kec. Patimpeng, Kab. Bone. Kamis (02/11/23)
Komunikasi Sosial ( Komsos ) yang dilakukan merupakan salah satu kemampuan Prajurit dalam berkomunikasi dengan komponen masyarakat dan aparat pemerintah terkait lainnya guna terwujudnya kebersamaan.
Pada kesempatannya Koptu M.Johannis mengatakan bahwa Komsos tersebut merupakan salah satu cara yang efektif dalam menyampaikan permasalahan dan menampung aspirasi tentang Puskesmas serta mengetahui hal-hal yang berkembang di masyarakat seputar kesehatan.
Dalam kegiatan tersebut, kami menanyakan beberapa hal terkait pencegahan stunting. “Agar dapat kembali disosialisasikan kepada warga binaan. Tentunya dengan sosialisasi nantinya, warga dapat mengetahui cara pencegahan stunting pada balita,” ucapNya. (Pendim 1407/Bone)












