BONE – Kopda Abd. Rahman Babinsa Koramil 1407-18/Kajuara Rem 141/Tp dampingi kegiatan mahasiswa KKN 2023 Universitas Islam Ahmad Dahlan Sinjai di Desa Ancu, Kecamatan Kajuara, Kabupaten Bone. Rabu (22/02/23).
Guna membantu kemajuan suatu daerah sekaligus menyelesaikan program dari universitas, mahasiswa Universitas Islam Ahmad Dahlan Sinjai, melaksanakan kegiatan KKN di Kabupaten Kajuara, salah satunya berada di Desa Ancu, Kabupaten Bone.
Kegiatan awal yang dilaksanakan mahasiswa yaitu, kegiatan lokakarya sekaligus perkenalan dan pembacaan program-program yang bakal mereka laksanakan selama melaksanakan KKN di Desa Ancu. Paparan mahasiswa itu langsung disambut baik oleh kepala kampung, serta seluruh masyarakat Desa Ancu.
Babinsa Desa Ancu Kopda Abd. Rahman yang hadir dalam kegiatan tersebut, mengapresiasi kegiatan dan program yang disampaikan oleh para mahasiswa KKN.
Kopda Abd. Rahman juga menyampaikan ucapan selamat datang, serta memberikan pesan kepada para mahasiswa untuk menyesuaikan diri dalam berinteraksi dengan masyarakat.
“Agar terjalin hubungan yang harmonis sehingga mempermudah melaksanakan program-program yang telah di rencanakan, sebagaimana dengan perintah Danrem 141/Tp Brigjen TNI Budi Suharto, S.I.P., M.Si” pungkasnya. (Pendim 1407/Bone)












