Babinsa Koramil 1407-16/Tonra Laksanakan Komsos Bersama Warga Usai Sholat Idul Adha

Jumat, 6 Juni 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BONE – Dalam rangka mempererat hubungan antara TNI dan masyarakat, Babinsa Desa Bonepute, Serda Addy Siswanto dari Koramil 1407-16/Tonra, melaksanakan kegiatan komunikasi sosial (komsos) dengan warga binaan usai melaksanakan Sholat Idul Adha 1446 H. Kegiatan tersebut berlangsung dengan suasana hangat dan penuh kebersamaan di halaman Masjid Nurul Huda, Desa Bonepute, Kecamatan Tonra, Kabupaten Bone. Jumat(6/6/2025)

Komsos yang dilakukan oleh Serda Addy ini merupakan bagian dari tugas pembinaan teritorial guna menciptakan hubungan yang harmonis antara aparat kewilayahan dan masyarakat. Dalam kesempatan tersebut, Serda Addy menyampaikan pentingnya menjaga persatuan serta mengajak warga untuk tetap meningkatkan semangat gotong royong dalam kehidupan bermasyarakat.

“Kegiatan seperti ini tidak hanya sebagai bentuk silaturahmi, tetapi juga sarana untuk mengetahui langsung kondisi dan kebutuhan warga di wilayah binaan,” ujar Serda Addy Siswanto. Ia juga mengapresiasi antusiasme warga yang tetap menjunjung tinggi nilai-nilai kebersamaan dalam perayaan Idul Adha, baik dalam ibadah maupun dalam pembagian hewan kurban.

Warga Desa Bonepute menyambut baik kehadiran dan perhatian dari Babinsa. Salah satu tokoh masyarakat, H. Ramli, menyampaikan rasa terima kasihnya atas kepedulian dan keterlibatan Babinsa dalam setiap kegiatan di desa. Menurutnya, keberadaan TNI di tengah masyarakat sangat membantu dalam menjaga keamanan dan keharmonisan lingkungan.

Selain itu, Serda Addy juga mengingatkan warga akan pentingnya menjaga kebersihan lingkungan terutama setelah pelaksanaan penyembelihan hewan kurban, guna mencegah timbulnya penyakit. Ia mengimbau agar masyarakat bersama-sama menjaga ketertiban dan kenyamanan, serta senantiasa mendukung program-program pembangunan desa.

Dengan dilaksanakannya komsos ini, diharapkan sinergi antara TNI dan masyarakat di Desa Bonepute dapat terus terjalin dengan baik. Kegiatan seperti ini menjadi wujud nyata dari implementasi kemanunggalan TNI dengan rakyat, yang merupakan kekuatan utama dalam menjaga keutuhan dan kedaulatan NKRI dari tingkat desa.

Berita Terkait

Tumbuhkan Mimpi Anak Negeri, Babinsa Koramil 1407-01/Ajangale Jadi Guru Sehari Di SDN 117 Leppangeng
Upaya Antisipasi Hama, Babinsa Koramil 1407-14/Libureng Laksanakan Pendampingan Pertanian Di Desa Bune
Kodim 1407/Bone Gencarkan Patroli Malam, Pastikan Kamtibmas Di Seluruh Desa Kondusif
Bentuk Peduli, Babinsa Koramil 1407-17/Salomekko Bantu Warga Perbaiki Makam
Babinsa Koramil 1407-16/Tonra Menjalin Silaturahmi Melalui Komsos
Sinergi Mantap! Dandim Bone Temani Forkopimda Manjakan Petani Lewat Bantuan Sapras
Babinsa Koramil 19/Kahu Kodim 1407/Bone Bertindak Sebagai Pembina Upacara Di SMPN 4 Bone
Babinsa Koramil 1407-11/Barebbo Bersama Warga Kerja Bakti, Bangun Talud Jalan Tani

Berita Terkait

Selasa, 13 Januari 2026 - 07:46 WIB

Tumbuhkan Mimpi Anak Negeri, Babinsa Koramil 1407-01/Ajangale Jadi Guru Sehari Di SDN 117 Leppangeng

Selasa, 13 Januari 2026 - 07:28 WIB

Upaya Antisipasi Hama, Babinsa Koramil 1407-14/Libureng Laksanakan Pendampingan Pertanian Di Desa Bune

Selasa, 13 Januari 2026 - 00:00 WIB

Kodim 1407/Bone Gencarkan Patroli Malam, Pastikan Kamtibmas Di Seluruh Desa Kondusif

Selasa, 13 Januari 2026 - 00:00 WIB

Bentuk Peduli, Babinsa Koramil 1407-17/Salomekko Bantu Warga Perbaiki Makam

Senin, 12 Januari 2026 - 09:01 WIB

Babinsa Koramil 1407-16/Tonra Menjalin Silaturahmi Melalui Komsos

Berita Terbaru