BONE – Babinsa Koramil 1407-15/Mare Koptu Abd. Rahman bantu pemangkasan ranting pohon yang menghalangi akses jalan tani di Dusun Cege, Desa Ujung Salangketo, Kec. Mare, Kab. Bone. Rabu (17/09/25).
Pemangkasan dilakukan di sepanjang kanan-kiri jalan tani yang dipenuhi ranting pohon menjulur ke badan jalan.
Kondisi ini dikhawatirkan dapat membahayakan pengguna jalan, terutama saat musim hujan, karena dapat mengganggu pandangan dan meningkatkan risiko kecelakaan.
Koptu Abd. Rahman menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian Babinsa terhadap keselamatan dan kenyamanan warga, khususnya para petani yang setiap hari menggunakan jalan tersebut untuk menuju ke lahan pertanian mereka.
“Pemangkasan ini penting dilakukan agar akses jalan tani tetap aman dan lancar. Selain mendukung aktivitas pertanian, ini juga bagian dari upaya menciptakan lingkungan yang bersih dan tertib,” ujarnya.
Warga setempat turut bergotong royong dalam kegiatan tersebut dan menyampaikan terima kasih atas inisiatif Babinsa yang selalu tanggap terhadap kondisi di lapangan.
Melalui kegiatan seperti ini, Babinsa tidak hanya hadir sebagai aparat teritorial, tetapi juga menjadi mitra masyarakat dalam menjaga keamanan, kenyamanan, dan kelancaran aktivitas sehari-hari di wilayah desa binaan. (Pendim 1407/Bone)












