BONE – Serda Akbar Babinsa Koramil 1407-04/Tellusiatinge mengikuti kegiatan penanaman jagung bersama Forkopimcam dan warga di Lingkungan Tumba E, Kelurahan Tokasen, Kecamatan Tellusiatinge, Kabupaten Bone. Rabu (05/03/25).
Acara ini merupakan bagian dari upaya TNI dalam mendukung program pemerintah untuk mencapai swasembada pangan di Indonesia.
Serda Akbar menegaskan komitmennya sebagai garda terdepan TNI dalam membantu mewujudkan swasembada pangan serta meningkatkan kesejahteraan masyarakat lokal.
Selain ikut menanam bibit jagung, sebagai Bintara Pembina Desa (Babinsa), beliau juga memberikan pendampingan intensif terkait pemeliharaan tanaman jagung kepada petani setempat.
“Dengan kegiatan ini, kami berharap dapat memberikan motivasi kepada para petani jagung di Kelurahan Tokasen untuk lebih giat lagi dalam pertanian mereka dan mengajak masyarakat lainnya untuk turut serta dalam pengembangan pertanian di wilayah ini,” ujar Serda Akbar.
Salah seorang petani jagung yang turut serta dalam kegiatan ini mengucapkan terima kasih kepada Babinsa Koramil 04/Tellusiatinge atas dukungan dan bantuan yang diberikan dalam proses penanaman dan perawatan tanaman jagung mereka.
“Saya berharap kegiatan seperti ini dapat terus dilakukan di seluruh wilayah Kelurahan Tokasen agar dapat meningkatkan produksi pertanian dan kesejahteraan petani,” ungkap petani tersebut.
Kegiatan penanaman jagung bersama ini tidak hanya berdampak positif terhadap produksi pangan lokal. Tetapi juga memperkuat keterlibatan serta motivasi masyarakat dalam mengembangkan potensi pertanian di daerah mereka. (Pendim 1407/Bone)