BONE – Babinsa Koramil 1407-03/Cenrana, Sertu Fadli Ragga, melaksanakan Komunikasi Sosial (Komsos) bersama Kepala Desa Lebongnge, Bhabinkamtibmas, serta masyarakat setempat. Kegiatan ini berlangsung di rumah Kepala Dusun Perangeng, Desa Lebongnge, Kecamatan Cenrana, Kabupaten Bone. Jumat(28/11/2025)
Dalam kegiatan tersebut, Babinsa menyampaikan beberapa imbauan penting, antara lain, Menjaga dan mempererat hubungan silaturahmi antara sesama warga, serta antara masyarakat dengan Babinsa dan aparat desa,
meningkatkan keamanan dan kebersihan lingkungan, demi menciptakan desa yang aman, nyaman, dan sehat,mengantisipasi cuaca yang tidak menentu dengan menjaga kebersihan lingkungan untuk mencegah potensi timbulnya penyakit demam berdarah (DBD).
Kegiatan Komsos ini menjadi wujud sinergi antara TNI, pemerintah desa, dan masyarakat dalam menjaga kondusifitas wilayah serta memperkuat kemanunggalan TNI dengan rakyat di Desa Lebongnge. (Pendim 1407/Bone)












