Babinsa Koramil 14/Libureng Kodim 1407/Bone Dampingi Petani Desa Ponre – Ponre Lakukan Pengolahan Lahan

0
8

BONE – Sertu Abd. Azis Babinsa Koramil 14/Libureng Kodim 1407/Bone melaksanakan pendampingan petani dalam pembajakan dan pengolahan lahan sawah di Desa Ponre – Ponre, Kecamatan Libureng, Kabupaten Bone. Kamis (15/05/25).

Kegiatan pembajakan dan pengolahan lahan sawah ini dilakukan di lahan milik Bapak Jamaluddin dengan luas lahan 35 Are dengan menggunakan mesin traktor roda empat.

Babinsa Sertu Abd.Azia saat ditemui dilokasi mengatakan  pengolahan lahan sawah melalui pembajakan dengan menggunakan traktor roda empat tersebut bertujuan untuk memperbaiki kondisi  tanah agar mudah ditanami.

“Melalui pembajakan ini, kondisi permukaan tanah yang semula keras akan menjadi gembur dan berlumpur, sehingga saat ditanami, tanaman padi dapat tumbuh dan berkembang dengan baik dan subur,” ucapnya.

Sementara itu, pemilik lahan sawah Bapak Jamaluddin mengucapkan terimakasih atas pendampingan yang dilakukan oleh Babinsa atas.

“Terimakasih kepada Pak Babinsa atas pendampingan dan bantuannya dalam setiap kegiatan kami di sawah insya Allah hasil pertanian kami lebih meningkat,” tandasnya. (Pendim 1407/Bone)