BONE – Babinsa Koramil 1407-06/Awangpone Serda Sunardi melaksanakan pembinaan Perlawanan Wilayah (Wanwil) terkait dasar-dasar Pancasila dan nilai-nilai moral Pancasila sebagai pandangan hidup kepada SDN 3/77 Bulumpare, Dusun 3 Macinna, Desa Bulumpare, Kec. Awangpone, Kab. Bone. Rabu (06/11/24).
Dalam arahannya Babinsa Desa Bulumpare ini mengatakan bahwa, sangat penting anak anak generasi muda khususnya siswa siswi menerapkan nilai nilai pancasila dalam kehidupan sehari hari, mengingat akhir akhir ini penerapan nilai pancasila semakin menurun.
Untuk itu, sebagai aparat kewilayahan menjadi tugas kita untuk mensosialisasikan dan membangkitkan kembali nilai nilai pancasila sebagai dasar Negara kita kepada generasi muda dan lebih luas lagi kepada masyarakat umum.
Sementara itu Ws. Danramil 1407-06/Awangpone Peltu Tobrino ditempat terpisah mengatakan bahwa kehadiran Babinsa ke sekolah – sekolah merupakan instruksi dan arahan dari Komando atas untuk mensosialisasikan tentang nilai nilai pancasila mengingat generasi muda merupakan generasi emas dimasa mendatang. ucapnya. (Pendim 1407/Bone)












