Pinrang_ Meningkatkan kepedulian masyarakat untuk selalu menjaga kebersihan wilayah pantai, Babinsa Koramil-01/Suppa Kodim 1404/Pinrang mengajak warga melakukan kerja bakti pembersihan sampah di wilayah pesisir Pantai Lingkungan Majenang Kelurahan Watang Suppa Kecamatan Suppa Kabupaten Pinrang Provinsi Sulawesi Selatan, Kamis (07/03/2024).
Beberapa hari yang lalu Babinsa Kelurahan Watang Suppa Serda Asman sempat melakukan pengecekan kondisi lingkungan pantai pantai Lingkungan Majenang Kelurahan Watang Suppa dan menemukan banyak sekali sampah berserakan, baik itu sampah dari rumah tangga, maupun sampah yang terbawah arus angin dari luar.
Setelah melaksanakan pengecekan tersebut, Serda Asman melakukan koordinasi dengan Lurah Watang Suppa dan disepakati hari ini dilaksanakan kerja bakti bersama masyarakat untuk memberihkan sampah-sampah di pesisir pantai tersebut.
“Kerja bakti pembersihan pantai ini dilakukan selain untuk menjaga kondisi Lingkungan yang bersih dan sehat, juga untuk meningkatkan kepedulian dan rasa memiliki masyarakat agar selalu menjaga kebersihan Lingkungannya, karena dengan Lingkungan yang bersih maka wargapun akan sehat”, tutur Danramil-01/Suppa Kapten Inf Kaharuddin yang mimpin pelaksanaan kerja bakti.
Lebih lanjut Kapten Kaharuddin menjelaskan bahwa penyebab terjadinya tumpukan sampah di sepanjang pantai pantai menyebabkan beberapa faktor diantaranya, masih kurangnya kesadaran masyarakat dalam hal pembuangan sampah disembarang tempat dan sebagain terbawa arus gelombang dan masuk ke sepanjang pantai pantai.












