SINJAI. Personel Koramil 1424-01/Sinjai Utara Kodim 1424/Sinjai Babinsa Serda Andi Herwin melaksanakan kegiatan karya bakti pembersihan saluran air di jalan Cokrominoto Kec.Sinjai Utara Kab. Sinjai, Minggu (21/07/2024)
Sebelumnya saluran air tersebut tersumbat sehingga terjadi luapan air hingga ke jalan dan menghambat arus lalu lintas. Babinsa bersama warga tampak kompak mereka bahu membahu membersihkan saluran air yang penuh dan di tumbuhi rumput dan batu yang menggangu aliran air tidak lancar.
Pembersihan selokan yang dilakukan oleh Serda Andi Herwin bersama masyarakat tersebut merupakan kegiatan yang sangat bermanfaat, mengingat saat ini sudah musim hujan, sehingga selokan harus bersih agar air yang mengalir bisa lancar sampai ke tujuannya.
Di harapkan kegiatan seperti ini bisa meningkatkan kesadaran masyarakat dalam menjaga kebersihan saluran air demi mencegah terjadinya bencana alam banjir di wilayah Kab Sinjai.