Pendim1809maybrat- Pembangunan sumur bor sangat penting untuk kebutuhan warga Kampung Yukase, Distrik Ayamaru Utara, Kab. Maybrat, Papua Barat Daya. Rabu,(17/04/24)
Terkait dengan itu, Anggota Satgas terus melakukan pemantauan dan membantu proses pembangunan sumur bor di Kampung Yukase Distrik Ayamaru Utara.
Pembangunan sumur bor sebagai salah satu upaya untuk mengatasi kesulitan air bersih bagi warga terutama pada musim kemarau.
Diketahui bersama, beberapa daerah di wilayah Maybrat pada musim kemarau mengalami kekeringan. Hal itu menjadi perhatian warga setempat untuk bersama-sama mencari solusi dalam menyediakan air bersih salah satunya dengan pembuatan sumur bor.












