Aksi Sigap Babinsa Maros Bersama Damkar Berhasil Padamkan Kebakaran Lahan Warga

0
12

Maros, Senin (14/10/2024) – Aksi sigap dilakukan oleh Bintara Pembina Desa (Babinsa) Sertu Jhon Dedy bersama tim Pemadam Kebakaran (Damkar) Kabupaten Maros dalam memadamkan kebakaran lahan warga yang terjadi di Desa Tellupoccoe, Senin siang.

Kebakaran yang melanda lahan seluas kurang lebih 3 hektar tersebut terjadi pada pukul 13.00 WITA. Berkat koordinasi cepat antara Babinsa dan Damkar, api berhasil dipadamkan sebelum meluas ke pemukiman warga. Babinsa Desa Tellupoccoe, langsung menghubungi pihak Damkar setelah mendapatkan laporan dari warga terkait adanya kebakaran di sekitar lahan pertanian milik warga.

Dalam waktu singkat, tim Damkar tiba di lokasi bersama Babinsa dan warga yang turut membantu upaya pemadaman. Api yang sempat membesar akibat cuaca panas dan tiupan angin berhasil dikendalikan. Sertu Jhon Dedy menyatakan bahwa keterlibatan warga dalam aksi pemadaman ini sangat membantu mencegah kebakaran semakin meluas.

“Kami berterima kasih kepada tim Damkar dan seluruh warga yang turut serta membantu dalam proses pemadaman ini. Alhamdulillah, tidak ada korban jiwa, dan lahan pertanian lain di sekitar lokasi berhasil diselamatkan,” ujar Babinsa.

Babinsa juga mengimbau kepada seluruh masyarakat agar lebih waspada terhadap potensi kebakaran di musim kemarau ini, serta segera melaporkan jika ada titik api yang muncul di lahan atau area sekitar mereka.

Dengan kerjasama yang solid antara Babinsa, Damkar, dan warga, kebakaran ini berhasil ditangani dengan cepat, sehingga dapat mencegah kerugian yang lebih besar.