BONE – Sertu Ansar Rajab Babinsa Koramil 16/Tonra Kodim 1407/Bone menghadiri rapat Musyawarah Desa Khusus (Musdesus) yang berlangsung di Aula Kantor Desa Gariccing, Kecamatan Tonra, Kabupaten Bone. Selasa (06/05/25).
Kehadirannya dalam kegiatan ini merupakan bagian dari pelaksanaan komunikasi sosial dan pemantauan wilayah teritorial (Puanter) yang rutin dilaksanakan oleh aparat kewilayahan.
Rapat musyawarah desa ini membahas berbagai program pembangunan dan pemberdayaan masyarakat Desa Gariccing. Dalam forum tersebut, Sertu Ansar Rajab turut memberikan saran dan masukan terkait aspek keamanan serta ketertiban masyarakat, sekaligus memperkuat sinergitas antara TNI dan unsur pemerintahan desa serta warga setempat.
Kehadiran Babinsa dalam kegiatan musyawarah desa merupakan implementasi langsung dari perintah Komandan Kodim 1407/Bone, Letkol Inf Laode Muhammad Idrus, yang menekankan pentingnya peran Babinsa dalam setiap proses pembangunan desa.
Dandim 1407/Bone juga selalu menanamkan kepada seluruh jajarannya untuk bekerja dengan ikhlas demi hasil yang maksimal, sesuai dengan mottonya: “Bekerja Ikhlas, Hasil Maksimal.”
Sertu Ansar Rajab menyatakan bahwa keterlibatan TNI di tengah masyarakat, khususnya melalui Babinsa, bukan hanya soal pengamanan wilayah, tetapi juga berperan aktif dalam mendukung kemajuan desa melalui pendekatan yang humanis dan partisipatif.
Ia juga menyampaikan komitmennya untuk terus mendampingi masyarakat dalam setiap kegiatan positif yang berdampak pada kesejahteraan bersama.
Dengan keterlibatan aktif Babinsa dalam kegiatan desa, diharapkan hubungan harmonis antara TNI dan masyarakat semakin erat, serta tercipta suasana aman dan kondusif yang mendukung pelaksanaan pembangunan di wilayah Kecamatan Tonra. (Pendim 1407/Bone)












