Cegah Maraknya Judi Sabung Ayam, Mayor A. Mannan Silaturahmi Dan Sosialisasi Bersama Warga

0
20

BONE – Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat serta mencegah maraknya kegitan perjudian sabung ayam di wilayah Binaan, Danramil 1407-04/Tellusiattinge Mayor Inf A. Mannan di dampingi babinsa silturahmi bersama tokoh dan masyarakat di wilayah binaan, bertempat Aula Kantor Desa Tajong, Kec. Tellusiattinge, Kab. Bone. Kamis(17/04/2025)

Kegiatan ini merupakan tindak lanjut Danramil bersama Babinsa setelah menerima laporan Warga mengaku resah dengan adanya aktivitas sabung ayam.

Menindaklanjuti laporan tersebut, Danramil mengambil langkah cepat dengan mengedepankan pendekatan persuasif dan humanis, mengumpulkan seluruh masyarakat serta tokoh masyarakat.

Di hadapan masyarakat Desa Tajong, Mayor Mannan Menjelaskan, pendekatan preventif dan pembinaan menjadi pilihan demi menjaga hubungan baik dengan masyarakat serta mencegah munculnya ketegangan sosial. Namun demikian, ia menegaskan bahwa jika aktivitas itu terjadi, pihak koramil bersama pihak kepolisian akan mengambil langkah hukum yang lebih tegas.

“Kami harap untuk praktek perjudian sabung ayam di wilayah ini tidak terjadi. Kami akan terus pantau agar wilayah ini tetap aman dan bebas dari praktik perjudian dalam bentuk apa pun,” pungkas Danramil tellu Siatinge.

“Tegas kami sampaikan dari Koramil tidak ada yang mendukung segala jenis kegiatan perjudian apalagi sabung ayam, dan apabila ada informasi kegiatan perjudian segera laporkan ke kami” Tegas Mayor Mannan.

Masih di kesempatan yang sama Mayor Mannan berharap dengan langkah-langkah pencegahan dan persuasif seperti ini, pihaknya berharap dapat menciptakan lingkungan yang aman, kondusif, dan bebas dari segala bentuk perjudian yang meresahkan masyarakat.