LUBUK ALUNG, – Mayor Inf Asrul Sani Mewakili Komandan Kodim 0308/Pariaman Letkol Czi Nur Rahmat Khaeroni Melaksanakan kunjungan Tim Safari Ramadhan Kabupaten Padang Pariaman di pimpin Dandim 0308/Pariaman yang di Wakili Kasdim Mayor Inf Asrul Sani Rasyid ke Masjid Raya Singguling, Korong Singguliang satu, Nagari Singguliang Kecamatan Lubuk Alung, Kabupaten Padang Pariaman.
Kegiatan Safari Ramadhan ini di hadiri oleh Dandim 0308/Pariaman Di Wakili Kasdim Mayor Inf Asrul Sani Rasyid, Kasat Pol PP Padang Pariaman Rifki Monrizal SH. MSi., Angota DPRD Kab. Padang Pariaman Wira Satria S. Sos, Danramil 05/Lubuk Alung Wakili Babinsa Serda Jefri dan Kopda Hengki, Kapolsek Lubuk Alung Di Wakili Bhabinkamtibmas Aipda Almasra, Camat Lubuk Alung Dion Pranata S. STP., Wali Nagari Singguling, Dewan pengurus Masjid Raya Singguling, Niniak Mamak, Alim ulama, Cadiak pandai serta Masyarakat Nagari.
Tim Safari Kab. Padang Pariaman memberikan bantuan berupa Bantuan hibah safari Ramadhan tahun 1446 H/ 2025 M, Pemerintah Kabupaten padang pariaman uang senilai Rp 7.500.000, Bantuan Alquran sebanyak 5 Buah.
Kegiatan safari Ramadhan merupakan agenda rutin setiap tingkat pemerintahan, mulai dari Kecamatan sampai tingkat Provinsi, dilaksanakan secara terjadwal dimana dilaksanakan kunjungan ke Masjid-masjid yang ada di wilayah-wilayah sebagai wujud perhatian pemerintah terhadap kegiatan keagamaan, dan dapat menjadi sarana menjemput aspirasi masyarakat oleh pemerintah kepada masyarakat.
Pada pukul 21.00 Wib Kegiatan kunjungan tim safari Ramadhan Kabupaten Padang Pariaman ke Masjid Raya Singguling berjalan aman dan tertib.












