Babinsa Desa Muara Koramil 16/Tonra Dampingi Petani Memanen Padi

Kamis, 6 Maret 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BONE – Upaya mendorong kesejahteraan petani, Babinsa Koramil 16/Tonra Kodim 1407/Bone Kopda Ahmad bantu petani padi saat memanen padi di Desa Muara, Kecamatan Tonra, Kabupaten Bone. Kamis (06/03/25).

Dalam pendampingannya, Kopda Ahmad membantu petani dalam proses panen padi serta memberikan motivasi agar mereka tetap semangat dalam meningkatkan hasil pertanian.

Ia juga berdiskusi dengan para petani mengenai kendala yang mereka hadapi, seperti cuaca yang tidak menentu dan ketersediaan sarana produksi pertanian.

“Kami selalu siap mendampingi dan membantu petani agar hasil panen mereka bisa maksimal. Kehadiran Babinsa di tengah masyarakat bukan hanya untuk menjaga keamanan, tetapi juga untuk mendukung program pemerintah dalam mewujudkan swasembada pangan,” ujar Kopda Ahmad.

Para petani setempat mengapresiasi keterlibatan Babinsa dalam kegiatan pertanian. Menurut mereka, kehadiran TNI sangat membantu, baik dalam hal pendampingan teknis maupun dalam memberikan semangat kepada petani.

Mereka berharap sinergi antara TNI dan petani terus terjalin untuk meningkatkan hasil pertanian di Desa Muara.

Danramil 1407-16/Tonra, mengungkapkan bahwa kegiatan pendampingan seperti ini merupakan bagian dari tugas Babinsa dalam membina masyarakat di wilayah binaannya.

Ia menegaskan bahwa Koramil akan terus berupaya membantu petani dalam setiap tahapan pertanian, mulai dari pengolahan lahan hingga masa panen.

Dengan adanya pendampingan dari Babinsa, diharapkan hasil panen padi di Desa Muara semakin meningkat, sehingga dapat memberikan manfaat bagi kesejahteraan petani serta mendukung ketahanan pangan di Kabupaten Bone. (Pendim 1407/Bone)

Berita Terkait

Babinsa Koramil 1407-20/Bontocani Komsos Bersama Aparat Kelurahan Dan Warga
Penguatan Pelayanan Kesehatan Desa : Babinsa Koramil 1407-07/Tanete Riattang Hadiri Posyandu Kajaolaliddong
Semangat Gotong Royong Siswa MAN 4 Bone Dan Babinsa Koramil 1407-18/Kajuara Di Awangtangka
Babinsa Koramil 1407-03/Cenrana Laksanakan Komsos Pererat Sinergi TNI, Polri Dan Masyarakat Lebongnge
Intensifkan Pembinaan Teritorial, Babinsa Koramil 1407-05/Ulaweng-Amali Temui Warga Binaan
Optimalisasi Kamtibmas Melalui Patroli Malam Babinsa Kodim 1407/Bone
Optimalkan Layanan Posyandu, Babinsa Koramil 1407-02/Dua Boccoe Turun Langsung Ke Desa Tocina
Wujud Kepedulian, Babinsa Koramil 1407-11/Barebbo Turut Bantu Kesehatan Balita Di Posyandu Anggrek 1, Desa Bacu

Berita Terkait

Sabtu, 29 November 2025 - 00:00 WIB

Babinsa Koramil 1407-20/Bontocani Komsos Bersama Aparat Kelurahan Dan Warga

Sabtu, 29 November 2025 - 00:00 WIB

Penguatan Pelayanan Kesehatan Desa : Babinsa Koramil 1407-07/Tanete Riattang Hadiri Posyandu Kajaolaliddong

Sabtu, 29 November 2025 - 00:00 WIB

Semangat Gotong Royong Siswa MAN 4 Bone Dan Babinsa Koramil 1407-18/Kajuara Di Awangtangka

Jumat, 28 November 2025 - 10:47 WIB

Babinsa Koramil 1407-03/Cenrana Laksanakan Komsos Pererat Sinergi TNI, Polri Dan Masyarakat Lebongnge

Jumat, 28 November 2025 - 00:00 WIB

Intensifkan Pembinaan Teritorial, Babinsa Koramil 1407-05/Ulaweng-Amali Temui Warga Binaan

Berita Terbaru