Pimpin Patroli Gabungan,Dandim 0907 Dan Kapolres Edukasi Masyarakat Jaga Kamtibmas Bersama

Sabtu, 1 Maret 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Tarakan – Patroli Gabungan TNI dan Polri kembali digelar Kodim 0907 Tarakan bersama Polres Tarakan, Jumat (28/2/2024) malam. Tidak hanya memastikan kondusifitas wilayah, patroli juga dimaksudkan sebagai kegiatan penegakkan dan operasi simpatik memasuki Ramadhan tahun ini.

Komandan Kodim (Dandim) 0907 Tarakan, Letkol Kav Jhon B.C Simarmata,M.Han. mengatakan keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) ini bukan hanya tanggung jawab dari TNI dan Polri saja, melainkan juga merupakan tugas masyarakat.

“Di beberapa masjid dan kafe tadi kami ada sedikit imbauan dan mengajak diskusi, supaya bersama-sama menjaga ketertiban. Tentunya kedepan kegiatan serupa akan tetap dilaksanakan untuk meyakinkan Tarakan ini kota yang aman,” katanya.

Ia tambahkan, sekaligus menjamin pelaksanaan kegiatan ibadah puasa berjalan lancar. Selain itu kedepan juga ada beberapa agenda, melakukan patroli ke beberapa tempat yang rawan.

Pihaknya juga membuka diri untuk masyarakat, salah satunya dengan call center dari kepolisian agar masyarakat menyampaikan hal yang meresahkan agar segera ditindaklanjuti.

“Informasi ini juga akan menjadi masukan bagi kami, karena telinga dan mata kami kan terbatas. Jadi, kami minta masukan dari masyarakat. Sehingga sebulan ini kita dapat lalui dengan tertib, jadi pas lebaran kembali ke fitrah lagi,” tandasnya.

Dalam patroli ini, Dandim memastikan turut memberikan edukasi kepada masyarakat untuk turut serta dalam menjaga kamtibmas, terutama di bulan suci Ramadhan.

“Kepolisian dalam hal ini Polres dan Kodim tetap sinergis dan solid, siap untuk melaksanakan tugas-tugas selanjutnya,” tegasnya.

Sementara itu Kapolres Tarakan, AKBP Adi Saptia Sudirna menuturkan pihaknya bersama Kodim 0907/Tarakan akan terus melakukan patroli gabungan untuk memastikan tidak ada peredaran minuman beralkohol (minol), sehingga ibadah umat muslim selama Ramadhan berjalan lancar.

“Kami TNI -POLRI khususnya Kodim 0907 dan Polres bersinergi dan tetap solid dalam menjaga kamtibmas di Kota Tarakan,” katanya.(Pendim 0907).

Berita Terkait

Dandim 1407/Bone Bekali Mahasiswa UNCAPI: KKN adalah Medan Pengabdian, Saatnya Mengabdi dengan Hati dan Aksi Cinta Tanah Air
Dukung Program Ketahanan Gizi, Babinsa Koramil 1407-21/Palakka Dampingi Pemberian Makan Gratis
Babinsa Lamuru Kodim 1407/Bone Dampingi Kegiatan Posyandu Balita Dan Bumil Di Wilayah Binaan
Kodim 1407/Bone Tingkatkan Patroli Wilayah Guna Pastikan Kondusifitas Kamtibmas
Babinsa Koramil 1407-21/Palakka Hadiri Lomba Cipta Menu B2SA Dan Lomba Pemanfaatan Lahan Pekarangan Di Desa Binaan
Dukung Swasembada Pangan, Babinsa Koramil 1407-05/Ulaweng Pantau Penyemprotan Hama Jagung
Babinsa Koramil 1407-07/Tanete Riattang Laksanakan Komsos Bersama Warga Binaan
Babinsa Koramil 09/Lapri Kodim Bone Dampingi Kegiatan Posyandu Di Desa Mattaropuli

Berita Terkait

Kamis, 15 Januari 2026 - 11:03 WIB

Dandim 1407/Bone Bekali Mahasiswa UNCAPI: KKN adalah Medan Pengabdian, Saatnya Mengabdi dengan Hati dan Aksi Cinta Tanah Air

Kamis, 15 Januari 2026 - 00:00 WIB

Dukung Program Ketahanan Gizi, Babinsa Koramil 1407-21/Palakka Dampingi Pemberian Makan Gratis

Kamis, 15 Januari 2026 - 00:00 WIB

Babinsa Lamuru Kodim 1407/Bone Dampingi Kegiatan Posyandu Balita Dan Bumil Di Wilayah Binaan

Kamis, 15 Januari 2026 - 00:00 WIB

Kodim 1407/Bone Tingkatkan Patroli Wilayah Guna Pastikan Kondusifitas Kamtibmas

Kamis, 15 Januari 2026 - 00:00 WIB

Babinsa Koramil 1407-21/Palakka Hadiri Lomba Cipta Menu B2SA Dan Lomba Pemanfaatan Lahan Pekarangan Di Desa Binaan

Berita Terbaru