Sebanyak 284 Siswa-Siswi SMP Negeri Buti Merauke Dapat Makan Gratis Program Presiden RI

Selasa, 7 Januari 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Makan bergizi gratis kepada para siswa-siswi diseluruh Indonesia yang merupakan Program Nasional dari Presiden Republik Indonesia Bapak Prabowo Subianto sudah mulai dilaksanakan diberbagai wilayah pada awal Januari 2025, termasuk di wilayah Kabupaten Merauke – Provinsi Papua Selatan.

Di Kabupaten Merauke, makan bergizi gratis dikelola langsung melalui dapur sehat yang berada di Kompleks Asrama Kodim 1707/Merauke yang diawaki langsung oleh para petugas dapur sehat Badan Gizi Nasional bersama Kodim 1707/Merauke yang bekerjasama dengan Bulog Merauke dan Yayasan Kartika Jaya Koordinator XVIII Kodim 1707/Merauke.

Kepala Staf Kodim 1707/Merauke Mayor Czi Khaidir Ilham yang memimpin langsung pemberian makan bergizi gratis mengatakan, uji coba makan bergizi gratis saat ini kita lakukan di SMP Negeri Buti Merauke dengan jumlah 284 paket makanan yang berisikan nasi putih, sayur, ikan, telur dan buah semangka. Selasa (7/1/2025).

“Kegiatan makan bergizi gratis saat ini merupakan program pemerintah yang bertujuan untuk mencerdaskan anak bangsa, jadi saat ini di Merauke masih tahap uji coba untuk menjadi evaluasi dan pelaksanaan sebenarnya nanti akan mulai pada tanggal 13 Januari 2025 dan seterusnya”. ungkap Kasdim 1707/Merauke.

Kepala Sekolah SMP Negeri Buti Merauke Yusinta Pangrasia, S.Pd mengucapkan terimakasih kepada Bapak Dandim 1707/Merauke Letkol Inf Johny Nofriady, S.E., M.Han yang diwakili oleh Bapak Kasdim yang telah memprakarsai SMP Negeri Buti menjadi salah satu sekolah yang mendapat makan bergizi gratis, dengan adanya kegiatan ini anak-anak sangat menikmati dan tentunya sangat bermanfaat bagi para peserta didik.

Dalam pelaksanaannya kegiatan makan bergizi gratis tersebut dihadiri langsung oleh Kepala Dapur Sehat Sadika Nurhidayah dan Ahli Gizi Dapur Sehat Michael.

Berita Terkait

Antisipasi Gangguan Keamanan, Kodim 1407/Bone Perketat Pengawasan Di Beberapa Titik Rawan
Babinsa Koramil Kajuara Kodim 1407/Bone Dampingi Penyaluran MBG Di SDN 262 Pude
Sigap! Babinsa Koramil 1407-20/Bontocani Terjun Langsung Bantu Konstruksi Rumah Warga Di Desa Pattuku
Dukung Produktivitas Pertanian, Babinsa Koramil 1407-03/Cenrana Dampingi Warga Olah Hasil Panen Jagung
Pastikan Layanan Kesehatan Maksimal, Babinsa Koramil 1407-19/Kahu Hadir Di Tengah Giat Posyandu Balita
Babinsa Koramil 1407-01/Ajangale Pastikan Distribusi Makanan Bergizi Gratis Di Pompanua Berjalan Lancar Dan Higienis
Babinsa Koramil 1407-21/Palakka Kodim Bone Laksanakan Pendampingan Kegiatan Posyandu Di Desa Binaan
Tanamkan Benih Nasionalisme, Babinsa Posramil Patimpeng, Koramil 1407-19/Kahu Beri Materi Wasbang Di SDN 252 Massila

Berita Terkait

Kamis, 22 Januari 2026 - 00:00 WIB

Antisipasi Gangguan Keamanan, Kodim 1407/Bone Perketat Pengawasan Di Beberapa Titik Rawan

Kamis, 22 Januari 2026 - 00:00 WIB

Babinsa Koramil Kajuara Kodim 1407/Bone Dampingi Penyaluran MBG Di SDN 262 Pude

Kamis, 22 Januari 2026 - 00:00 WIB

Sigap! Babinsa Koramil 1407-20/Bontocani Terjun Langsung Bantu Konstruksi Rumah Warga Di Desa Pattuku

Kamis, 22 Januari 2026 - 00:00 WIB

Dukung Produktivitas Pertanian, Babinsa Koramil 1407-03/Cenrana Dampingi Warga Olah Hasil Panen Jagung

Rabu, 21 Januari 2026 - 00:00 WIB

Pastikan Layanan Kesehatan Maksimal, Babinsa Koramil 1407-19/Kahu Hadir Di Tengah Giat Posyandu Balita

Berita Terbaru