Memantau Situasi dan Memberikan Rasa Aman, Personel Kodim 1405/Parepare Laksanakan Pengamanan Nataru di Pos Terpadu

0
42

KODIM 1405/PAREPARE – Dalam upaya mendukung kelancaran dan keamanan perayaan Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2025, personel gabungan dari Kodim 1405/Parepare, Kepolisian, Satpol PP, dan Tim Kesehatan melaksanakan pengamanan di beberapa lokasi strategis di wilayah Kota Parepare dan Kabupaten Barru.

Kegiatan ini dilakukan sebagai bentuk sinergi antara TNI, Polri, dan instansi terkait untuk memastikan situasi tetap kondusif selama perayaan berlangsung. Sertu Rahmat, salah satu personel Kodim 1405/Parepare yang bertugas di lapangan, menyampaikan bahwa sinergitas yang terjalin menjadi faktor utama dalam keberhasilan pengamanan ini.

“Dengan sinergi yang kuat antara TNI-Polri dan instansi terkait, pengamanan ini diharapkan dapat memastikan situasi tetap terkendali selama perayaan Nataru. Hal ini sekaligus memberikan rasa aman kepada masyarakat agar mereka dapat merayakan Natal dan Tahun Baru dengan damai serta tanpa gangguan,” ujarnya.

Ia juga menambahkan bahwa pos pengamanan (Pos Pam) akan beroperasi selama 24 jam. Pos ini berfungsi untuk memantau situasi, memberikan rasa aman, dan memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.

“Pengamanan ini merupakan bagian dari komitmen kami untuk memastikan perayaan libur Nataru aman dan nyaman bagi masyarakat. Kami akan terus bersiaga dan memberikan pelayanan terbaik agar masyarakat dapat terus terjaga selama perayaan Nataru di wilayah Kota Parepare dan Kabupaten Barru,” tambah Sertu Rahmat.

Kegiatan ini menjadi bukti nyata dedikasi aparat keamanan dalam memberikan pelayanan maksimal, terutama pada momen-momen penting seperti liburan akhir tahun. Melalui pengamanan ini, diharapkan masyarakat dapat menjalani perayaan Natal dan Tahun Baru dengan rasa aman dan nyaman.