KODIM 1405/PAREPARE – Dalam rangka memperingati Hari Juang TNI AD ke – 79 Tahun 2024, dengan tema “TNI AD Berjuang bersama Rakyat” Personel Kodim 1405/Parepare menggelar kegiatan penanaman pohon ,di Wilayah Kamp. Mangimpuru, Jl. Makkarannu, Kel. Wattang Bacukiki, Kec. Bacukiki, Kota Parepare Kamis (12/12/2024)
Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Pasi Ter Kodim 1405/Parepare Kapten Inf Sudirman, dengan melibatkan berbagai pihak, mulai dari aparat pemerintah setempat,Pencinta lingkungan hidup,hingga Masyarakat setempat yang dengan antusias ikut serta dalam penanaman berbagai jenis pohon produktif dan peneduh.
Penanaman pohon ini merupakan salah satu wujud nyata kepedulian TNI AD terhadap pelestarian lingkungan sekaligus upaya menjaga kelestarian alam untuk generasi mendatang,”Ujar Kapten Inf Sudirman.
lebih lanjut “Kami ingin mengajak seluruh elemen masyarakat, khususnya generasi muda, untuk lebih peduli terhadap lingkungan. Menanam pohon bukan hanya tentang penghijauan, tetapi juga investasi bagi kehidupan di masa depan,”
Selain menanam pohon, Pasi Ter juga mengajak masyarakat untuk menjaga pohon yang telah ditanam agar dapat tumbuh dengan baik. “Kami harap kegiatan ini tidak berhenti di sini saja, tetapi menjadi awal dari gerakan bersama dalam menjaga lingkungan,” tambahnya.