Pinrang_ Dandim 1404/Pinrang Letkol Inf Abdullah Mahua, SHI., M.M., beserta Forkopimda Kabupaten Pinrang menyambut kunjungan kerja Forkopimda Provinsi Sulawesi Selatan dalam rangka monitoring kesiapan pelaksanaan pungut suara OMP Pallawa 2024 di wilayah Kabupaten Pinrang, Selasa (26/11/2024).
Pejabat yang ikut dalam rombongan Forkopimda Provinsi Sulawesi Selatan antara lain : Pj. Gubernur Sul-sel Prof. Dr. Zudan Arif Fakrulloh, S.H., M.H., Kasdam XIV/Hsn mewakili Pangdam XIV/Hsn Brigjen TNI Rusmili, S.IP., M.Si., Kapolda Sul-sel Irjen Pol Yudhiawan, S.H., S.I.K., M.H., M.Si., KPU Prov. Sul-sel Hasbullah, S.Sos, Wakil Ketua DPRD Prov. Sul-sel Rahman Fina, Bawaslu Prov. Sul-sel Dr. H. L. Arumahi, M.H.
Rombongan Forkopimda Provinsi Sulawesi Selatan mengunjungi Kabupaten Pinrang menggunakan Helikopter AW 169/P-3302 dan mendarat di Stadion Bau Massepe Kabupaten Pinrang. Setelah mendarat, rombongan Forkopimda Sulwesi Selatan mengunjungi TPS-04 Lingkungan Paleteang Kelurahan Temmasarangnge Kecamatan Paleteang Kabupaten Pinrang dengan menggunakan mobil jenis Toyota Hiace.
Dalam kesempatan tersebut Pj. Gubernur Sulsel Prof. Dr. Zudan Arif Fakrulloh, S.H., M.H., memberikan beberapa penekanan diantaranya : Betul-betul yakinkan surat suara dan kotak suara sudah Clop, Pendistribusian Logistik KPU diusahakan Clear hari ini, Untuk Anggota KPPS sebisanya menggunakan baju yang seragam dan TPS 044 Temassarangnge merupakan TPS yang paling siap menyelenggarakan Pilgub/Pilkada Serentak 2024 dari 5 Kabupaten yang dikunjungi hari ini.
Sementara itu saat dimintai tanggapan oleh pihak media, Dandim 1404/Pinrang Letkol Inf Abdullah Mahua, SHI., M.M., mengungkapkan bahwa kunjungan kerja Forkopimda Provinsi Sul-sel dalam rangka monitoring pelaksanaan pungut suara OMP Pallawa 2024 di wilayah Kab. Pinrang yang bertujuan untuk mendukung kelancaran, keamanan dan keberhasilan pelaksanaan Operasi Mantap Pallawa 2024 sebagai bagian penting dari proses demokrasi di wilayah Kabupaten Pinrang.