Babinsa 16/Tonra Aktif Dalam Pendampingan Posyandu Demi Mewujudkan Balita Sehat Bebas Stunting

0
6

BONE – Serda Suwanto Babinsa Koramil 16/Tonra Kodim 1407/Bone melaksanakan pendampingan kegiatan posyandu balita dan ibu hamil di Dusun Cempae, Desa Bacu, Kecamatan Tonra, Kabupaten Bone. Selasa (26/11/24).

Pada kegiatan Posyandu Balita di Dusun Cempae diikuti sekitar 25 orang Balita dan Ibu hamil. Di kegiatan Posyandu tersebut meliputi timbang Berat Badan, pengukuran Tinggi Badan, pengecekan Tensi Darah bagi ibu hamil, pengecekan gula, dan penyuluhan kesehatan bagi para Ibu hamil.

Di sela sela kegiatan, Babinsa Serda Suwanto menuturkan bahwa kegiatan Posyandu Bakita dan Ibu hamil ini merupakan salah satu wujud kepedulian terhadap warga khususnya bagi Balita dan Ibu hamil sehingga akan memudahkan para Ibu hamil di saat persalinan nantinya.

“Dengan adanya Posyandu Balita dan Ibu hamil, para Ibu yang punya balita dan Ibu hamil dapat memperoleh pelayanan kesehatan dengan maksimal,” Ujar Serda Suwanto.

Sementara itu Bidan Desa Bacu mengucapkan terimakasih kepada Pak Babinsa yang selalu mendampingi dan memberikan motivasi serta himbauan dalam kegiatan posyandu Balita dan Ibu hamil.

“Mudah-mudahan dengan hadirnya Pak Babinsa memberikan motivasi, warga senantiasa dapat menjaga kesehatan serta melakukan pemeriksaan kesehatan secara berkala,” Ucap Bu Bidan. (Pendim 1407/Bone)