Danramil Jajaran Kodim 1425/Jeneponto Ikuti Apel Siaga Pengawasan Masa Tenang Pemilihan Serentak 2024

Minggu, 24 November 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

JENEPONTO – Komandan Koramil (Danramil) jajaran Kodim 1425/Jeneponto, mengikuti Apel Siaga Pengawasan Masa Tenang dan Deklarasi Damai pada pemilihan serentak Tahun 2024, berlangsung di Lapangan Parang Passamaturukang Jeneponto, Kabupaten Jeneponto. Minggu, 24/11/2024.

Apel siaga yang diselenggarakan Bawaslu Kabupaten Jeneponto, turut dihadiri oleh Pj. Bupati Jeneponto, Kapolres Jeneponto, Sekda Jeneponto, Ketua Bawaslu Jeneponto, dan Ketua KPU Jeneponto bersama jajarannya, Pejabat dan Pimpinan OPD Pemkab Jeneponto, Para Kapolsek Polres Jeneponto, Para Camat, serta pemangku kepentingan lainnya.

Danramil 1425-02/Bangkala, Kapten CPL Sahabuddin, selaku perwira tertua Kodim 1425/Jeneponto, yang hadir dalam kegiatan tersebut, menyatakan, Apel siaga dan Deklarasi Damai ini menjadi momentum penting untuk menguatkan komitmen semua pihak dalam menyukseskan Pemilihan serentak 2024, di Kabupaten Jeneponto, ucapnya saat dikonfirmasi.

Kami dari TNI, kata Danramil, “Sebagaimana ditekankan oleh Komando Atas termasuk Dandim 1425/Jeneponto, bahwa kami akan terus menjunjung tinggi netralitas serta siap bekerjasama dan bersinergi dengan unsur tekait lainnya termasuk Polri dalam menyukseskan agenda Pilkada Serentak tahun 2024 di wilayah Kabupaten Jeneponto, tegas Kapten CPL Sahabuddin.

Kepada Penyelenggara dan pengawas pemilu, imbuh Danramil, tetap profesional, netral, dan menjaga kesehatan dalam menjalankan tugas. “Semoga dengan upaya bersama ini, diharapkan Pemilu 2024 di Kabupaten Jeneponto dapat berlangsung lancar, aman, dan damai, mencerminkan demokrasi yang sehat dan berkeadilan.Pungkas Kapten CPL Sahabuddin.

(Pendim 1425/Jeneponto).

Berita Terkait

Dandim 1407/Bone Kampanyekan Rekrutmen TNI-AD Kepada Generasi Bangsa
Suasana Lebaran Babinsa Koramil 03/Sungai Sariak Menjalin Silaturrahmi Dengan Warga Binaan
Rayakan Kemenangan, Ribuan Warga Binaan Lapas Banjarbaru Laksanakan Salat Idulfitri 1446 H
Kalapas Banjarbaru Dampingi Kakanwil Ditjenpas Kalsel Audiensi dengan Gubernur Kalsel
Kodim 1703/Deiyai Membagikan Takjil Kepada Masyarakat Yang Menjalankan Ibadah Puasa
Perkuat Sinergi, Lapas Banjarbaru dan Polres Banjarbaru Teken MoU Bidang Pengamanan,, Penegakan Hukum, Pertukaran Informasi, P4GN dan Pembinaan Warga Binaan
Tingkatkan Keterampilan Warga Binaan, Kalapas Banjarbaru Dampingi Kakanwil Ditjenpas Kalsel Bangun Sinergi dengan BLK Kalsel
Babinsa Koramil 15/Mare Berikan Pembinaan Kepada Murid Sekolah Dasar 6/80 Ujung Tanah

Berita Terkait

Sabtu, 27 September 2025 - 15:39 WIB

Dandim 1407/Bone Kampanyekan Rekrutmen TNI-AD Kepada Generasi Bangsa

Rabu, 2 April 2025 - 18:27 WIB

Suasana Lebaran Babinsa Koramil 03/Sungai Sariak Menjalin Silaturrahmi Dengan Warga Binaan

Selasa, 1 April 2025 - 09:58 WIB

Rayakan Kemenangan, Ribuan Warga Binaan Lapas Banjarbaru Laksanakan Salat Idulfitri 1446 H

Sabtu, 29 Maret 2025 - 07:45 WIB

Kalapas Banjarbaru Dampingi Kakanwil Ditjenpas Kalsel Audiensi dengan Gubernur Kalsel

Jumat, 28 Maret 2025 - 19:37 WIB

Kodim 1703/Deiyai Membagikan Takjil Kepada Masyarakat Yang Menjalankan Ibadah Puasa

Berita Terbaru