Jelang Pilkada 2024, Kodim 1407/Bone Bersama Warga Gelar Doa Bersama

0
8

BONE – Kodim 1407/Bone menggelar kegiatan Doa bersama dalam rangka menyambut Pilkada Serentak 2024, bertempat di Masjid Manunggal Makodim 1407/Bone, Jl. Lapatau, Kelurahan Manurunge, Kecamatan Tanete Riattang, Kabupaten Bone, Jum’at(22/11/2024).

Kegiatan doa bersama ini di pimpin langsung oleh, Dandim 1407/Bone Letkol Inf Moch. Rizqi Hidayat Djohar, dan di ikuti masyarakat sekitar Makodim 1407/Bone usai pelaksanaan Sholat Jum’at dengan penuh khidmat.

Di sela-sela kegiatan tersebut Dandim 1407/Bone menjelaskan bahwa kegiatan doa bersama ini di gelar dalam rangka mendoakan agar Pemilihan Kepala Daerah dapat berjalan aman, damai, dan sukses. Selain itu, doa juga dipersembahkan untuk keselamatan dan kesuksesan para prajurit TNI dalam melaksanakan tugas pengabdian kepada bangsa dan negara.

“Kegiatan doa bersama ini tidak hanya bertujuan untuk memperkuat iman kepada Allah SWT, tetapi juga untuk memohon kelancaran dan keberhasilan pelaksanaan Pilkada Serentak 2024,” Pungkas Letkol Rizqi.

Lebih lanjut orang nomor satu di Kodim Bone ini menjelaskan Diharapkan doa bersama ini dapat mempererat solidaritas antarwarga, meningkatkan kesadaran akan pentingnya peran aktif masyarakat, serta memperkokoh semangat kebangsaan. Dengan suasana damai dan harmonis, Pilkada serentak 2024 diharapkan dapat menghasilkan pemimpin-pemimpin yang membawa kemajuan bagi Indonesia.

Letkol Rizqi juga menambahkan untuk kegiatan Doa bersama ini selain di laksanakan di Makodim juga serentak di gelar tersebar di tempat ibadah di Kabupaten Bone.