Kolaborasi Koramil 07/Tanete Riattang Kodim 1407/Bone Bersama Baznas Bedah Rumah Warga Tidak Mampu

Jumat, 18 Oktober 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BONE – Babinsa Koramil 07/Tanete Riattang Kodim 1407/Bone bersama Baznas Kabupaten Bone melaksanakan kerjasama dalam kegiatan Bedah Rumah Tidak Layak Huni (RTLH) di Jl. Lembe ( Nias ), Kel. Jeppee, Kec. Tanete Riattang Barat, Kab. Bone.

Para Babinsa Koramil 1407-07/TR dan dibantu oleh warga sekitar rumah RTLH bersama-sama bergotong royong bahu membahu mengerjakan tahap demi tahap pembangunan rumah milik pak Junaid yang kesehariannya bekerja sebagai tukang jahit sepatu.

Bantuan bedah rumah diberikan kepada pak Junaid(53) seorang tukang jahit sepatu keliling Yang yang tinggal di Jl. Lembe ( Nias ) Kelurahan Jeppee kecamatan Tanete riattang Barat Kabupaten Bone karena berdasarkan laporan Babinsa Kelurahan Jeppee Sertu Haruna dinilai sudah tidak layak huni dan perlu dilakukan pembedahan.

Kapten Inf H Jumadi,SE dalam kegiatan RTLH ini menyampaikan kepada para Babinsanya agar pengerjaanya harus maksimal sehingga cepat selesai dan dengan segera bisa dimanfaatkan oleh bapak Junaid,Ujarnya.

Dikatakan lebih lanjut, Tugas TNI Satkowil dikewilayahan yaitu mengimplementasikan Saptamarga, Sumpah Prajurit dan 8 Wajib TNI, khususnya membantu kesulitan rakyat disekelilingnya seperti yang tertuang dalam 8 wajib TNI.

“Semoga dengan kehadiran TNI khususnya Koramil 07/TR bisa memberikan dampak positif serta kenyamanan bagi masyarakat yang berada disekitar kita,” tutupnya.

Dalam kesempatan ini pula,bapak Junaid menyampaikan rasa syukur dan terima kasih kepada TNI khususnya anggota koramil 1407-07/TR karena berkat kepeduliannya kepada kami sehingga kami dapat bantuan RTLH melalui Baznas Kabupaten Bone, Pungkasnya. (Pendim 1407/Bone)

Berita Terkait

Babinsa Koramil 1407-19/Kahu Dorong Kesadaran Lingkungan Siswa SDN 252 Massila
Komsos Babinsa Koramil 08/Lamuru Kodim 1407/Bone Sampaikan Himbauan Kepada Warga Binaan
Perkuat Sinergitas, Babinsa Koramil 08/Lamuru Rutin Gelar Komsos Di Desa Massenreng Pulu
Sinergi Babinsa Koramil 1407-04/Tellusiatinge Dan Kader Kesehatan, Kawal Posyandu Sejahtera Di Kelurahan Tokaseng
Aksi Kompak Babinsa Koramil 1407-03/Cenrana Dan Siswa SD Inpres Watu : Kerja Bakti Perindah Sekolah
Bentuk Dukungan Babinsa Koramil 1407-19/Kahu Dalam Kemandirian Pangan Di Desa Pationgi
Babinsa Koramil 1407-01/Ajangale Hadiri Kegiatan Musrenbang Di Kelurahan Pompanua
Babinsa Koramil 1407-07/Tanete Riattang Intensifkan Pemeliharaan Lahan Percontohan Di Area Koramil

Berita Terkait

Minggu, 25 Januari 2026 - 08:25 WIB

Babinsa Koramil 1407-19/Kahu Dorong Kesadaran Lingkungan Siswa SDN 252 Massila

Minggu, 25 Januari 2026 - 08:09 WIB

Komsos Babinsa Koramil 08/Lamuru Kodim 1407/Bone Sampaikan Himbauan Kepada Warga Binaan

Minggu, 25 Januari 2026 - 08:05 WIB

Perkuat Sinergitas, Babinsa Koramil 08/Lamuru Rutin Gelar Komsos Di Desa Massenreng Pulu

Sabtu, 24 Januari 2026 - 00:00 WIB

Sinergi Babinsa Koramil 1407-04/Tellusiatinge Dan Kader Kesehatan, Kawal Posyandu Sejahtera Di Kelurahan Tokaseng

Sabtu, 24 Januari 2026 - 00:00 WIB

Aksi Kompak Babinsa Koramil 1407-03/Cenrana Dan Siswa SD Inpres Watu : Kerja Bakti Perindah Sekolah

Berita Terbaru