Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1446 H/2024 M, Dandim 1425/Jeneponto Ajak Prajurit Teladani Akhlak Rasulullah

0
5

Jeneponto– Kodim 1425 Jeneponto menggelar peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 12 Rabiul Awal 1446 H/2024. Masehi bertempat di Aula Viyati Makodim, Jln. Lanto Dg Pasewang Kel Balang Kec Binamu Kab Jeneponto. Kamis pagi 19/09/2024.

Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1446 H/2024 M, mengambil tema “Meneladani Akhlak Nabi Muhammad SAW Dalam Mewujudkan Personel TNI Yang Religius. Acara berlangsung dengan penuh khidmat dihadiri oleh Perwira Staf dan Danramil jajaran Kodim 1425 Jeneponto dan PNS serta Persit KCK Cabang XXXIII Kodim 1425 Jeneponto.

Acara tersebut diawali dengan pembacaan ayat suci Al-Quran dan pembacaan shalawat kepada Nabi Muhammad SAW, serta sambutan oleh Komandan Kodim 1425/Jeneponto Letkol Inf Muhammad Amin, S.IP.,

Dalam sambutanya Dandim 1425/Jeneponto Letkol Inf Muhammad Amin, S.IP., menyampaikan sesuai dengan tema hari ini yaitu “Meneladani Akhlak Nabi Muhammad SAW Dalam Mewujudkan Personel TNI Yang Religius

Lanjut Dandi menambahkan bahwa peringatan hari kelahiran Nabi Muhammad SAW dilaksanakan setiap bulan Rabiul Awal, di tahun ini 12 Rabiul Awal 1444 H. yang jatuh pada hari senin 16 September 2024.sambungya

“Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW ini tidak hanya sekadar memperingati hari lahir Nabi Muhammad SAW, tetapi juga momentum bagi kita semua untuk mengingat kembali perjalanan hidup, perjuangan, dan akhlak Rasulullah sebagai panutan bagi umat Islam. tutur Dandim

Mari kita jadikan Perayaan ini untuk meningkatan keimanan dan ketakwaan kepada Allah SWT. Dan dapat menerapkan dalam menjalankan tugas sehari hari dilingkungan masyarakat” pungkas Dandim Letkol Inf Muhammad Amin, S.IP “.

Ceramah agama disampaikan Ustad Drs. H.Baharuddin Awing. MM yang mengupas kisah hidup dan akhlak Rasulullah SAW,

“Pentingnya meneladani akhlak Nabi Muhammad SAW, terutama dalam menjaga persatuan dan kesatuan, serta menghadapi berbagai tantangan zaman”.

Lanjutnya, Siapa yang memperbanyak sholawat kepadaku kata Nabi Muhammad SAW maka dia akan mendapat sapaat dariku.

Acara Maulid tersebut diakhiri dengan doa bersama yang dipimpin langsung oleh ustadz Drs. H.Baharuddin Awing. MM

(Pendim 1425/Jeneponto).