BONE – Danramil 1407-16/Tonra Kapten Inf. Laode Saimin bersama Pemerintah desa setemapt dan warga melaksanakan kegiatan penanaman puluhan pohon jati dengan luas lahan 25 are, bertempat di Dusun Luppereng, Desa Biccoing, Kec. Tonra, Kab. Bone. Kamis (19/09/24)
Di kesempatan tersebut, Danramil 16/Tonra Kapten Inf. La Ode Saimin menuturkan bahwa kegiatan penanaman pohon ini dilaksanakan dalam rangka memelihara ekosistem lingkungan hidup dan mendukung program pemerintah dalam pemulihan ekonomi,” ungkap Kapten Inf. La Ode Saimin.
Menurutnya, kegiatan menanam pohon akan memberikan dampak positif bagi kelangsungan alam khususnya di Kec. Tonra. Kapten Inf. La Ode Saimin berharap penanaman pohon ini menjadi upaya dalam menghadapi perubahan iklim dan cuaca yang ekstrim saat ini.
“Selain menjaga lingkungan, kami berharap melalui kegiatan menanam pohon ini juga bisa menjaga kekompakan dan sinergi kami dalam memberikan pendampingan yang terbaik untuk masyarakat utamanya masyarakat Kecamatan Tonra,” pungkas Kapten Inf. La Ode Saimin. (Pendim 1407/Bone)












